SEMARANG, suaramerdeka.com - Penggunaan Set Top Box (STB) untuk menonton siaran TV digital diperlukan jika TV di rumah masih analog.
Pemakaian STB yang terlalu lama dan setiap hari menyala tentu menimbulkan risiko kerusakan.
STB yang dipakai setiap hari dan menyala sepanjang hari, tentu akan membuatnya cepat panas dan bisa berakibat kerusakan.
Kanal YouTube Marta An membagikan tips bagaimana membuat STB awet tahan lama meski dinyalakan sepajang hari.
Bahan-bahan yang dipakai mudah didapat dan tidak kerepotan saat dibutuhkan.
Kalau STB tidak dirawat dengan baik yang ada malah akan membeli perangkat tersebut karena cepat rusak dan tidak tahan lama.
Salah satu penyebabnya karena komponen di dalamnya yang kepanasan akibat terlalu lama dinyalakan.
Baca Juga: Ini Dia 10 Kuliner Khas Jepara yang Unik Nama dan Penyajiannya, tapi soal Rasa Jangan Ditanya
Supaya STB awet tahan lama seumur hidup dan cukup membelinya sekalisaja, maka harus tahu cara perawatannya.
Langkah pertama yang harus dilakukan adalah membuka casing STB lalu cari bagian IC.
Bentuknya yang kecil dan rawan rusak akibat kepanasan, tentu membutuhkan adalah sebuah pendingin di bagian IC
Caranya cukup mudah, tempelkan lembaran aluminium ke bagian IC.
Saat akan menempelkan IC dengan lembaran aluminium itu harus hati-hati benar.
Nah, berikutnya adalah memberikan lem khusus atau lem Korea pada bagian rangkaian atau modul.
Setelah selesai memoleskan lem Korea pada bagian modul rangkaian itu, kemudian bersihkan.
Baca Juga: Nyesek, Nyaris Sekarat Baru Ketahuan Aglonema Lonyot dan Busuk Akar, Begini Cara Mengatasinya
Pastikan seluruh penampang dari rangkaian dan IC sudah dibersihkan dan tidak ada lem yang tersisa.
Setelah permukaannya dipastikan bersih sekarang tinggal dilakukan pengetesan.
Namun, sebelum dinyalakan tutup kembali casing STB-nya.
Nah, sekarang STB sudah bisa kembali digunakan tanpa takut rusak akibat kepanasan.
Artikel Terkait
Fitur Rahasia STB Yang Bikin Nyesel Karena Baru Tahu! Ngirit, Satu STB Saja Bisa Dipasang di Dua TV Sekaligus
Bapak Rempong Cari Sinyal TV Digital, Emak di Bawah Sambil Peluk Bantal Nggak Bisa Move On Nonton Sinetron
Sebagian Wilayah Jateng Tak Bisa Nonton TV Analog, KPID: Pemerintah Harus Pastikan DistribusiĀ STBĀ Aman
TV Analog Berhenti Tayang, Harga STB Melambung Laris Manis dan Hilang di Pasaran, Warga Bingung Cari Dimana