SUARAMERDEKA.COM - Tiga bintang sepak bola besar dunia dikabarkan berkolaborasi dengan pengembang Activision untuk penampilan di game Modern Warfare II, Warzone 2.0 dan Call of Duty Mobile.
Tiga pemain itu adalah Lionel Messi, Neymar dan Paul Pogba.
“@paulpogba, @neymarjr, dan Messi sedang mencocokkan diri untuk jenis permainan baru,” demikian cuitan twitter @CallofDuty seperti dilansir suaramerdeka.com, 5 November 2022.
Baca Juga: Alami Lelah hingga Insomnia? Coba Mandi dengan Air Garam, Banyak Manfaat yang Didapat
Bahkan telah ada beberapa bocoran teaser yang memamerkan penampilan ketiganya dalam beberapa postingan media sosial.
Diketahui, karakter untuk Paul Pogba dan Neymar telah dibocorkan di media sosial, meskipun penampilan Lionel Messi belum diperlihatkan.
Diharapkan perilisan untuk pengenalan mereka nantinya juga akan bertepatan dengan Piala Dunia 2022 di Qatar, sehingga dampak kehebohannya juga senada.
Sebagai informasi lebih lanjut, sebenarnya Neymar dan Lionnels Messi sendiri sudah tidak asing lagi dengan dunia video game.
Duo mega bintang klub sepak bola Paris Saint-Germain telah diperkenalkan ke PUBG mulai awal tahun ini.
Artikel Terkait
Imbas Perselisihan dengan Kylian Mbappe, Galtier Tak Tutup Kans Neymar Hengkang dari PSG
PSG Kalahkan Juventus, Momen Neymar Dibikin Kesal Kylian Mbappe Jadi Sorotan
Jelang Piala Dunia Qatar 2022: Stadion Lusail Iconic, Mulai Dari Ronaldo, Messi Hingga Neymar Akan Bertanding
PUBG Mobile Gandeng Messi, Usai Kolaborasi dengan BLACKPINK dan Alan Walker
Cedera Belum Pulih, Paul Pogba Dipastikan Absen di Piala Dunia 2022