SOLO, suaramerdeka.com - Wali Kota Gibran Rakabuming Raka berkeinginan mengembangkan eSports tourism di Kota Solo.
Menurut Gibran, sektor eSports tersebut sangat besar potensinya karena banyak digandrungi anak muda.
Cita-cita putra sulung Presiden Joko Widodo itu tampaknya gayung bersambut. Jumat, 1 Oktober 2021.
PT Telkom melalui anak perusahaannya IndiHome menggelar roadshow Limitless eSport Academy (LEAD) perdana di Kota Solo.
Baca Juga: Pembentukan Jaksa Agung Muda Militer Dorong Sinergi TNI-Kejaksaan
Acara roadshow yang dibuka Wali Kota Gibran Rakabuming Raka itu dihadiri General Manager Telkom Wilayah Usaha Telekomunikasi (Witel) Solo Pribadi Nirwana dan Ketua Harian ESI Jawa Evandra Subagya.
"Kehadiran LEAD by IndiHome jangan sampai disia-siakan para pemain gim, khususnya yang berada di Solo dan sekitarnya," kata Pribadi Nirwana.
"Karena itu, bersamaan dengan pembukaan Roadshow LEAD Academy ini, kami mengajak seluruh pemain gim dan peminat eSport untuk ramai-ramai berkompetisi dan berlatih bersama melalui akademi ini. Mari tingkatkan skill agar tidak hanya menjadi pemain gim biasa, namun juga bisa membawa prestasi dan kebanggaan bagi negara dan bangsa,” ujarnya.
LEAD Academy merupakan pusat pengembangan atlet eSport untuk komunitas dan pegiat eSport di Indonesia.
Baca Juga: Cegah Penularan Covid-19 di Tempat Spesifik, Ini 3 Metodenya
Saat ini, tercatat ada sekitar 37 tim eSport yang sudah terdaftar pada LEAD dari IndiHome.
Kehadiran LEAD Academy membawa angin segar bagi upaya Indonesia membentuk atlet eSport profesional.
Sebagai akademi eSport berkonsep athlete enablement, LEAD dari indiHome hadir untuk memberdayakan para pemain gim (gamers) agar berkembang menjadi pemain profesional bermental atlet.
“Pengembangan potensi pemain gim penting dilakukan, agar ke depan ada banyak atlet eSport dari Indonesia yang mampu mengharumkan nama bangsa dan negara di kancah internasional.
"Potensi munculnya atlet eSport berkualitas tinggi dari Indonesia terbuka lebar, melihat banyaknya jumlah pemain gim dari negara ini. Kami berharap dimulainya Roadshow LEAD Academy by IndiHome bisa menjadi pintu untuk para pemain gim di Indonesia bertransformasi menjadi atlet profesional,” kata Pribadi Nirwana.***
Artikel Terkait
MPL ID Season 8: Onic Esports Kukuhkan Dominasi Atas RRQ Hoshi
Eksibisi Esports PON XX Papua 2021 Resmi Dibuka, Jadi Tonggak Sejarah Baru Indonesia
Eksibisi Esports PON XX Papua 2021: Opening Ceremony Sajikan Gemerlap Potensi Ekonomi Indonesia
Super Esports Series 2021 Siap Digelar, Total Hadiah Rp 300 Juta
Raih Perak Eksebisi Esports PON XX Papua, ESI Jateng Mengaku Puas