Semarang
21 Agustus 2020 , 13:10 WIB
Desa Wisata Kalipancur Kembangkan Program Rekreatif, Tingkatkan Imunitas Tubuh
Menggabungkan antara olahraga, edukasi, kesehatan dan rekreasi, kini menjadi perhatian Desa Wisata Lembah Kalipancur, Ngaliyan, Semarang. Memiliki pemandangan bagus, berada di ruang terbuka seluas 9 hentare, pengelola sedang mengembangkan berbagai program. Novi Prasetyawan, manajer operasional Lembah Kalipancur mengatakan, beberapa, program itu misalnya bersepeda sehat, panahan, memancing, berkebun dan pusat herbal.