Nasional
10 April 2020 , 13:22 WIB
Abu Vulkanik Hancurkan Virus Corona? BPPTKG : Belum Terbukti
Gunung Merapi mengalami erupsi pada Jumat (10/4) pukul 09.10 WIB. Letusan berdurasi 103 detik itu menghasilkan kolom setinggi 3.000 meter. Saat erupsi, arah angin menuju ke barat laut. Selang setengah jam pasca letusan, hujan abu dilaporkan mengguyur wilayah Dusun Sepi, Desa Jrakah, Kecamatan Selo, Boyolali. Namun tidak teramati adanya awan panas.