Pihaknya juga mengapresiasi usaha besar tim di MGPA, di bawah kepemimpinan Ricky Bheramsjah yang dilakukan sejauh ini, dan akan terus mendukung mereka dengan cara apapun untuk bertahun-tahun ke depan.
"Tim ini dan mitra motorsport mereka telah menunjukkan bahwa mereka bisa menghadirkan Grand Prix Kejuaraan Dunia MotoGP, sudah 23 tahun sejak terakhir kali Grand Prix di Indonesia digelar, dan kami sangat antusias untuk kembali secepatnya. Kami sudah bekerja dengan tim di MGPA selama empat tahun terakhir, mereka memiliki kepercayaan kami dan proyeknya memperoleh dukungan Presiden Indonesia yang kami terima pada Maret 2019 lalu di Istana Bogor," tandasnya.