SEMARANG, suaramerdeka.com - Lembaga Pengajaran Tata Busana (LPTB) Susan Budihardjo Semarang kembali menggelar Annual Show dalam rangka kelulusan siswa-siswi tahun ajaran 2021-2022, Jumat 16 Desember 2022.
Mengusung tema Unpredictable, acara yang digelar di Main Ballroom Gumaya Tower Hotel Semarang menampilkan karya-karya 16 calon desainer muda lulusan LPTB Susan Budihardjo.
Mereka ialah Lutfiana Rusda, Marsa Habiba, Any Lestari, Lois Oktavia, Yolanda Adila, Latifa Nur Aini, Aranxa Nestra, Zada Zivana, Nasywa Kamila, Anik Zahrotus, Oei Natalia, Litya Maharsani, Amelia Puspitasari, Vera Febrina, Disa Ceria dan Amanda Elvira.
Annual Show kali ini juga dimeriahkan 6 alumni yang juga menampilkan karyanya di panggung fashion seperti Qolbiana Zahra Adeputri, Sherifka Mahardika, Rachma Cheria, Salsa Emanuella, Tya Taqiya dan Fenti Sudiro.
Baca Juga: Siswi SMK di Deli Serdang Tewas Dibunuh, Ditemukan di Sumur, Pelaku Kesal Dikatain Cacat dan Sumbing
Tema Unpredictable sendiri dilatar belakangi banyaknya perubahan tak terduga dalam kehidupan yang dijalani, termasuk datangnya pandemi yang membuat gaya hidup manusia berubah drastis.
"Perubahan itulah yang menjadi inspirasi dan menjadi acuan dalam menghasilkan karya fesyen," tutur Susan Budihardjo, founder LPTB Susan Budihardjo.
Menurutnya tahun ini desain yang ditampilkan sangat baik. Adapun untuk penilaian dilihat dari beberapa poin salah satunya kreatifitas.
"Kreatifitas tentu penilaian nomor satu, jangan tren yang sudah jenuh dibuat lagi," terangnya.
"Lalu bagaimana dia mengembangkan ide sampai eksekusinya, segi pengerjaan teknik pola jahit, keserasian warna, styling, itu semua satu paket yang tidak terpisahkan," paparnya.
Dalam kesempatan ini, Susan juga berpesan agar desainer senior atau junior agar terus belajar dan belajar.
"Yang jelas mau senior junior harus selalu open minded, generasi terus berkembang, tidak bisa stuck disini saja, kita mesti tengok dari situ akan keluar ide dan akhirnya akan dapat karya yang bisa diterima, jangan takut gagal," jelasnya.
Sementara Pinky Hendarto selaku Kepala Sekolah LPTB Susan Budihardjo Semarang menambahkan dari tema Unpredictable, harapannya siswa bisa melihat hal-hal kreatif dari berbagai sudut pandang.
Artikel Terkait
23 Lulusan Susan Budihardjo Tampilkan Karya Kesempurnaan
Bosan Pensiun Kakek Tua ini Ikut Program Magang Perusahan Fesyen di Amerika
Siapa pun Bisa Jadi Desainer Fesyen, Karina Ayu Ghimas Berbagi Tipsnya
Perajin Batik Jawa Tengah Diminta Kembangkan Produk Fesyen Ketimbang Hanya Sebatas Kain
Identix Batik Tulis Kembangkan Konsep Pemasaran Digital 3D Fesyen Show, Tembus Pasar Luar Negeri