Diikuti Ribuan Pelari, USM-SMN Run 10K Berhadiah Total 35 Juta

- Sabtu, 29 Oktober 2022 | 10:51 WIB
USM SMN Run 10K (suaramerdeka.com/dok)
USM SMN Run 10K (suaramerdeka.com/dok)

SEMARANG, suaramerdeka.com - Ketua Panitia USM SMN Run 10K, Dr Drs Kukuh Sudarmanto SSos SH MH MM menyatakan lomba lari ini memperebutkan total hadiah Rp 35 juta.

”Hasil rapat koordinasi panitia dengan pimpinan USM diputuskan hadiah totap Rp 35 juta untuk juara 1,2,3 dan juara harapan 1,2,dan 3 pada masing-masing kategori," tuturnya, belum lama ini.

Kukuh menambahkan bahwa saat ini pendaftar nyaris 2.000 peserta.

Baca Juga: Semangat dan Ketahanan UMKM Hadapi Krisis Diapresiasi, Moeldoko Yakin Segera Pulih

“Silahkan pemuda pemudi, tua muda untuk segera mendaftar run USM-SMN RUN 10K, jangan sampai ketinggalan, sehingga peluang mendapat hadiah total 35 juta dan doorprize yang sangat menarik, serta medali finisher bagi 100 orang yang sampai finish hilang begitu saja dikarenakan tidak ikut acara pada hari Minggu 30 Oktober 2022. Start di Kampus USM dan Finish di Kota Lama,” ungkap Dr Kukuh.

Sementara Rektor USM Dr Supari mengatakan, lomba Lari USM 10K ini menyambut Hari Sumpah Pemuda.

“Semangat peringatan Sumpah Pemuda menginspirasi lomba ini untuk menjaga persatuan dan kesatuan bangsa,” terangnya.

Baca Juga: Viral! Kaesang Foto Prewed dengan Erina Gudono Pakai Jersey Bola, Sudah Saling Sapa ‘Bojo’

Selain itu, lomba Lari 10K ini juga untuk menggairahkan wisata di Kota Semarang.

“Kegiatan ini salah satunya bertujuan untuk mendukung sektor pariwisata di Kota Semarang. Terkait pariwisata diambil tiga destinasi yakni, Mandala Bakti, Lawang Sewu, dan Kota Lama," tambahnya.

Dalam kesempatan yang sama, Pembina Yayasan Alumni Undip, Ir Soeharsojo IPU mensyukuri lomba lari USM 10K bisa digelar kembali usai vakum karena pandemi Covid-19.

Baca Juga: PSSI Akan Percepat KLB, Iwan Bule: Agar Tak Terjadi Perpecahan di Antara Anggota

"Kita harus bersyukur karena bisa mengadakan kegiatan seperti ini lagi, setelah dua tahun menghadapi pandemi covid 19. Selain itu kita juga harus bangga karena setelah pandemi perekonomian Indonesia kembali naik,” ujar Ir Soeharsojo.

Lebih lanjut, lomba lari USM-SMN Run 10K rencananya akan dibuka oleh Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Republik Indonesaia Prof Dr Zainudin Amali SE MSi di kampus Universitas Semarang (USM) pada Minggu pagi, 30 Oktober 2022 pukul 06.00.

Menpora akan melepas peserta USM-SMN RUN 10K start dari Kampus USM menuju beberapa obyek Wisata Kota Semarang yaitu Lawang Sewu, Museum Manggala Bhakti dan Finish di Kota Lama,” jelas Rektor USM, Dr Supari.

Halaman:

Editor: Jati Prihatnomo

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X