SUARAMERDEKA.COM - Belakangan ini publik Tanah Air dihebohkan dengan banjir rob yang melanda Kota Semarang, tepatnya di pelabuhan Tanjung Mas.
Rupanya, banjir rob tak hanya melanda Kota Semarang, melainkan juga melanda Kabupaten Kendal, bahkan tiga kecamatan tergenang air.
Dikabarkan sejak Senin, 23 Mei 2022 kemarin, wilayah pesisir Kabupaten Kendal terendam banjir rob akibat air pasang laut hingga ketinggian sekitar satu meter.
Baca Juga: Link Nonton KKN di Desa Penari Gratis dan Legal Bukan LK21, Lengkap dengan Kilas Balik Film
Adapun banjir rob terparah ini terjadi di Desa Mororejo Kaliwungu, Kelurahan Bandengan dan Karangsari Kecamatan Kota Kendal dan Desa Kartika Jaya Kecamatan Patebon.
Ribuan rumah warga terendam banjir rob hingga masuk ke dalam rumah dan mengganggu aktivitas warga. Banjir rob juga terjadi di kampung Kisik Kelurahan Karangsari Kecamatan Kota Kendal.
Catatan dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah, BPBD Kendal sedikitnya ada seribuan rumah tergenang yang berada di tiga kecamatan.
Baca Juga: Kemnaker Akhirnya Beri Kepastian Kapan BSU 2022 Cair, Ini Syarat dan Link Cara Cek Penerima BSU
“Kalau data yang baru masuk ada tiga kecamatan yang terdampak dari banjir rob ini yakni di Kaliwungu, Kendal Kota dan Patebon,” dikutip suaramerdeka.com dari keterangan Kepala BPBD Kendal Sigit Sulistyo.
“Ini gejala alam dan merata terjadi di pesisir Pantura Jawa Tengah termasuk Kabupaten Kendal.
Artikel Terkait
PLN Respon Cepat Amankan Jaringan Listrik yang Terdampak Banjir Rob Semarang
Ganjar Pranowo Cek Banjir Rob di Semarang, BBWS Diminta Kondisikan wilayah Demak dan Pekalongan
Rob 1,5 Meter, Polisi dan Petugas Gabungan Evakuasi Karyawan PT Lamicitra
Pantura Terkena Rob, Satlantas Polres Demak Lakukan Pengalihan Arus
Banjir Rob Terjang Semarang, RW 01 Kelurahan Bandarharjo Paling Parah
Banjir Rob Terjang Semarang, Hendi Minta Agar Tanggul Darurat Segera Dibangun
Rob di Pelabuhan Tanjung Emas: 32 Pompa Air Disiapkan, Operasional TPK Dihentikan
Banjir Rob di Pelabuhan Tanjung Emas, Ketinggian Kini Capai Dada Orang Dewasa
Waspada! Potensi Banjir Rob Dapat Terjadi hingga 25 Mei 2022
519 Kontainer Terdampak Banjir Rob di Pelabuhan Tanjung Emas Semarang