34 Pohon di Semarang Tumbang Akibat Cuaca Buruk

- Rabu, 27 Oktober 2021 | 18:39 WIB
Salah satu pohon di Taman Gajahmungkur, di Jalan Taman Sudirman, terlihat tumbang dan terbelah dua akibat disambar petir, Rabu (27/10). (suaramerdeka.com/dok)
Salah satu pohon di Taman Gajahmungkur, di Jalan Taman Sudirman, terlihat tumbang dan terbelah dua akibat disambar petir, Rabu (27/10). (suaramerdeka.com/dok)

Ali menambahkan, Disperkim sudah mendata aset-aset pohon milik Pemkot. Terbagi ke dalam empat wilayah yaitu barat, timur, selatan, dan utara.

"Untuk sementara ini, yang baru terdata untuk aset pohon di wilayah barat dan timur. Jumlahnya ada sekitar 10 ribu pohon," terang dia.

Senada dengan itu, Kabid Pertamanan dan Pemakaman di Disperkim Kota Semarang, Murni Ediati, menyampaikan, penanganan pohon tumbang tidak hanya dilakukan instansinya saja namun juga lintas dinas.

Misalnya saja ditangani oleh Unit Bantu Pertolongan Pramuka (Ubaloka), Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan (Basarnas) Semarang, Badan Penanganan Bencana Daerah (BPBD), Sarda Jateng, Bantuan Komunikasi (Bankom), Satpol PP, Damkar, dan relawan-relawan penanganan bencana alam.

"Kami memang berbagi tugas dengan instansi lainnya, karena keterbatasan tenaga. Terutama jika kejadian pohon tumbangnya ada di beberapa titik dalam waktu yang bersamaan."

"Soalnya kasihan masyarakat jika harus menunggu terlalu lama proses perapian pohon tumbangnya. Apalagi kalau tumbangnya menghalangi jalan sehingga menghambat arus lalu lintas di lokasi sekitarnya," papar dia.

Pohon tumbang di Kota Semarang dalam beberapa hari terakhir :
1. Jl Kelud depan PDAM (Disperkim)
2. Jl Pamularsih depan JnT (Satpol PP, Disperkim)
3. PLN Jatingaleh
4. Candi Prambanan Raya (Ubaloka n Sarda)
5. Plered (Disperkim, SAR Bankom n Relawan)
6. Sompok dekat Alfamidi (Sargana)
7. Silayur (Ubaloka, Basarnas, relawan, Bankom)
8. Jabungan
9. Jl Tumpang dekat Puri Gedeh (Disperkim)
10. Cempedak lamper Lor dekat rumah pompa (Disperkim, Damkar, Sargana, Kagana)
11. Jl Hilir Saptamarga 2 Kembangarum (Disperkim)
12. Jl Simongan dekat Kelurahan Ngemplak Simongan
13. Pongangan dekat makam (Damkar)
14. RT 6 RW 11, Gisikdrono
15. Kalipancur sebelum Greenwood (BPBD Kota Semarang)
16. Jl Alteri Yos Sudarso depan hotel Puri Garden (Disperkim)
17. Bergota Krajan, menimpa rumah warga. RT 6 RW 5 ancer-ancer parkir bunderan Krajan (SAR Bankom)
18. Jl Laut Mangunharjo Tugu (Satpol PP)
19. Hos Cokroaminoto depan KM RST (Disperkim)
20. Bambangkerep RT 5 RW 5 Ngaliyan
21. Taman Sri Rejeki Selatan (Disperkim)
22. Jl Beringin Raya (Basarnas, PLN n Relawan)
23. Jl Anjasmoro Raya
24. Jl. Candi Kencana Pasadena menimpa mobil (Disperkim)
25. Belakang lapangan tembak BR Srondol
26. Pertigaan sma 7 (sarda gabungan)
27. Candi pawon asri rt 3 rw 3
28. Trangkil
29. Candi Prambanan (Disperkim)
30. Jl. Menoreh Timur III
31. Mt haryono depan taspen -disperkim
32. Makam Papandayan (Disperkim, Satpol PP)
33. Madukoro
34. Kawasan industri Candi
*(Data Disperkim Kota Semarang)*

Halaman:

Editor: Rosikhan Anwar

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X