GROBOGAN,suaramerdeka.com - Memastikan kesiapan menjelang mudik lebaran 2023, Kapolres Grobogan AKBP Dedy Anung Kurniawan melakukan pengecekan fasilitas umum seperti pasar dan terminal di Godong, Grobogan, Senin (27/3/2023).
Lokasi yang dilakukan pengecekan oleh Kapolres Grobogan, untuk persiapan mudik yakni terminal dan pasar umum.
Hal itu dilakukan karena pasar dan terminal tersebut, rawan terjadi ketersendatan arus lalu lintas terutama saat mudik lebaran di Grobogan.
Disampaikan AKBP Dedy Anung Kurniawan, bahwa di sekitar terminal dan pasar umum Godong, Grobogan itu nantinya juga akan didirikan pos pengamanan (pospam) lebaran.
''Seperti tahun sebelumnya, nantinya akan ada petugas yang melakukan pengamanan di pospam itu selama 1x24 jam,’’ kata Kapolres Grobogan.
Menurut Kapolres Grobogan, salah satu hal yang berpotensi menyebabkan tersendatnya arus lalu lintas di depan pasar umum Godong, adalah lokasi parkir di tepi jalan raya.
‘’Untuk lokasi parkir, nantinya akan kami rapikan. Nanti kita koordinasikan dengan pihak terkait,''
''Sehingga saat mudik lebaran 2023 ini nantinya tidak ada arus lalu lintas yang tersendat,’’ jelas AKBP Dedy Anung Kurniawan.
Sementara itu, untuk mengantisipasi terjadinya kemungkinan terburuk yaitu kemacetan, Kapolres Grobogan mengaku sudah menyiapkan beberapa jalur alternatif yang dapat dilalui pemudik.
Baca Juga: Langkah Mudah Mencari Siaran Digital di TV Tabung Menggunakan Set Top Box, Kuncinya Ada di STB
"Yang dari arah Purwodadi ke Semarang atau sebaliknya,''
''Apabila terjadi kemacetan saat mudik lebaran nantinya dapat melewati jalur alternatif dari Penawangan hingga tembus ke Gubug, Grobogan,’’ ungkap Kapolres Grobogan.
Kapolres Grobogan berharap, sebelum pelaksanaan Operasi Ketupat Candi 2023 Polres Grobogan sudah benar-benar siap memberikan rasa aman dan nyaman.
Artikel Terkait
Mudik ke Kampung Halaman Tanpa Khawatir Biaya, Hyundai Ajak Masyarakat Mudik Gratis Berhadiah
Diperkirakan 123 Juta Orang Akan Mudik, Pemerintah Siapkan Strategi Antisipasi
Antisipasi Mudik 2023, 3 Titik Ini Jadi Pusat Konsentrasi Pemerintah, Mana Saja?
Jangan Sampai kehabisan! Kemenhub Umumkan Kuota Mudik Gratis Dengan Kereta Api dan Kapal Laut Masih Tersedia
Kuota Mudik Gratis Kemenhub dengan Kereta Api dan Kapal Laut Masih Tersedia, Simak Syarat yang Harus Dipenuhi
Tiket KA Masa Lebaran Masih Tersedia, Segera Rencanakan Perjalanan Mudik Anda
Kuota Mudik Motor Gratis dengan KA dan Kapal Laut Masih Tersedia, Berikut Info Daftar dan Registrasinya
Warga Jateng Merapat! Ganjar Pranowo Buka Program Mudik Gratis dengan Kereta Api, Ini Jadwal dan Syaratnya
Lebaran Aman dan Nyaman dengan Mobbi Mudik Certified
Mantap! Ada Mudik Gratis Syarat Mudah Bagi Pengguna Telkomsel 2023, Kapan Dibuka?