SUARAMERDEKA.COM - Dalam penanggalan Islam, Rajab merupakan bulan ketujuh dan termasuk bulan yang dimuliakan.
Bulan Rajab termasuk dalam al-asyhur al-hurum karena beberapa kemuliaan yang terkandung di dalamnya.
Bulan Rajab adalah bulan Istimewa karena di dalamnya ada beberapa keistimewaan dan keutamaan.
Baca Juga: Patut Dicoba! Racikan Jamu Tradisional dari Kopi Plus Ginseng, Bikin Stamina Merpati Jadi Strong
Rajab bisa diartikan dengan terhormat asal katanya adalah tarjim, ada pula yang mengartikan Rajab sebagai bulan pencurahan.
Di mana dalam bulan ini Allah SWT mencurahkan rahmatnya kepada orang yang mau bertaubat pada bulan ini.
Rajab disebut sebagai nama sungai di surga, airnya lebih putih dari susu dan rasanya manis.
Baca Juga: Gantikan Jacinda Ardern, Intip Profil Chris Hipkins yang Resmi Dilantik Sebagai PM Selandia Baru
Dikutip dari kanal YouTube NS BOR Channel berikut ini adalah keutamaan dan keistimewaan pada bulan Rajab.
1. Bulan Haram (Bulan yang Diistimewakan)
Bulan Rajab merupakan salah satu dari empat bulan yang diharamkan.
Dengan kata lain, bulan Rajab merupakan bulan yang istimewa dan berbeda dari bulan-bulan yang lainnya.
Ulama terdahulu Al Qodhi Abu Ya'la menguraikan bahwa dinamakan bulan haram karena bulan tersebut memiliki keistimewaan dan diharamkan berbagai pembunuhan.
Baca Juga: Komitmen Tangani Stunting, Germas Diluncurkan Serentak di 177 Kelurahan di Kota Semarang
Orang-orang jahiliyah pun meyakini demikian, serta pada bulan tersebut ditekankan dilarang untuk melakukan perbuatan haram karena mulianya bulan tersebut.
Artikel Terkait
Kapan Puasa Rajab 2023? Ini Dia Jadwal, Niat dan Tata Cara Puasa Sunnah Rajab serta Keutamannya
Niat Puasa Sunnah Bulan Rajab 2023, Lengkap Arab, Latin dan Terjemahnya, Ini Keutamaan dan Waktunya
Ayo Puasa Sunnah Bulan Rajab, Ini Niatnya Lengkap Arab, Latin dan Terjemahnya, Keutamaan dan Waktunya
PBNU Tetapkan Awal Rajab 1444 H Jatuh pada Senin 23 Januari 2023, Didasarkan Hasil Rukyatul Hilal
Sakral! Ini Dia 6 Upacara Adat Jawa yang Digelar di Bulan Rajab, dari Nyadran Sampai Ambegan