Pasar Jajan Semarangan Gelar Lomba, Ini Syarat dan Pelaksanaannya

- Kamis, 7 April 2022 | 13:12 WIB
Lomba adzan dan tartil quran yang digelar Pasar Jajan Semarangan. (suaramerdeka.com / dok panitia)
Lomba adzan dan tartil quran yang digelar Pasar Jajan Semarangan. (suaramerdeka.com / dok panitia)

SEMARANG, suaramerdeka.com - Pasar Jajan Semarangan yang digelar selama Ramadhan di Aloon-aloon Masjid Agung Semarang akan menggelar berbagai lomba.

Pendaftaran lomba Pasar Jajan Semarangan dimulai tanggal 28 Maret sampai 10 April 2022.

Ada lima lomba yang akan digelar Pasar Jajan Semarangan yakni lomba adzan dan baca tartil Quran.

lomba adzan untuk putra usia 9 sampai 12 tahun, sedangkan baca tartil Quran untuk putra dan putri usia 13 sampai 17 tahun.

Baca Juga: Ngaji Milenial: Interelasi dalam Keluarga

Kriteria lomba adzan dan tartil Quran yaitu lagu dan irama, tajwid dan makhroj, adab dan penampilan serta ketetapan waktu.

Babak audisi akan dilaksanakan tanggal 5 sampai dengan 20 April 2022 pukul 15.30 sampai 16.45 WIB.

Lalu lomba karaoke lagu religi setiap peserta membawakan dua lagu religi bergenre bebas.

Kriteria yang dinilai yaitu vokal, kesesuaian lagu dan musik, penguasaan lagu dan penampilan.

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta 7 April 2022: Aldebaran dan Andin Habis Kesabaran Hadapi Nino soal Reyna

Babak audisi akan dilaksanakan tanggal 5 sampai dengan 20 April 2022 pukul 15.30 sampai 16.45 WIB.

Babak final lomba adzan, tartil Quran serta lomba karaoke lagu religi akan digelar tangga 25 April 2022 mulai pukul 13.00 sampai 17.00 WIB dengan diambil masing-masing 5 peserta terbaik hasil audisi.

Ada juga lomba mewarnai dan peragaan busana muslimah. Untuk lomba mewarnai akan dilaksanakan Sabtu 16 April 2022 pukul 15.30 sampai 16.45 WIB dengan membawa peralatan sendiri.

Sementara itu untuk lomba peragaan busana muslimah akan digelar Rabu 27 April 2022 dengan kriteria yang dinilai make up, gerakan dan aura wajah, gaya busana muslimah dan keserasian.

Baca Juga: Jauh Lebih Hemat, PLN Ingin Genjot Pemakaian Kompor Induksi

Halaman:

Editor: Andika Primasiwi

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Lakukan 7 Hal Ini Agar Puasa Tidak Terasa

Minggu, 26 Maret 2023 | 22:31 WIB

Kilau Kalam: Rusak karena Amarah

Sabtu, 25 Maret 2023 | 05:50 WIB
X