BAWEN-Manajemen Dusun Semilir Bawen berjanji akan mengubah pola pembayaran tiket menjadi nontunai. Pola itu diterapkan setelah ditutup sementara oleh Satgas Covid-19 Kabupaten Semarang, Minggu (29/11) sore.
”Waktu pembukaan loket masuk juga dibuat dua sesi, yakni pukul 09.30 dibuka kemudian 11.30 ditutup. Selanjutnya, pukul 13.30 dibuka kembali,” kata Bisnis Development Manager Dusun Semilir, Ajris Sufata, Kamis (3/12).
Dengan pola yang dipersiapkan itu, pihaknya optimistis lalu lintas ketika jam sibuk di area Dusun Semilir bisa terurai. Demikian halnya ketika antrean masih tinggi, maka menurut dia, sudah disiapkan skenario layanan pembelian tiket Dari pantauannya, wahana prosotan warna-warni dianggap menjadi daya tarik wisatawan berkunjung.