PURBALINGGA, suaramerdeka.com - Kabupaten Purbalingga selama bulan Februari 2021 mendapat alokasi tabung elpiji 3 kg sebanyak 622.560 tabung. Sedangkan alokasi harian selama bulan Pebruari sebanyak 25.940 tabung. Menurut Koordinator Agen Elpiji 3 kg Kabupaten Purbalingga DPC Hiswana Migas Banyumas, Hendy Setyo Utomo, alokasi harian elpiji 3 kg selama bulan Februari masih sama dengan alokasi harian di bulan Januari, yakni 25.940 tabung.
"Adapun alokasi bulanan pada bulan Pebruari dengan 24 hari kerja sebanyak 622.560 tabung. Alokasi bulanan ini lebih sedikit dibandingkan bulan Januari sebanyak 674.440 tabung," kata Hendy.
Hendy menambahkan, sama dengan bulan Januari, di bulan Pebruari tidak ada penambahan fakultatif. Hal ini karena tidak ada hari-hari istimewa selama bulan Februari. Hendy mengatakan, permintaan elpiji 3 kg selama masa PPKM (Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat) mikro di Kabupaten Purbalingga masih normal. Tidak ada kenaikan permintaan meski selama masa PPKM itu lebih banyak masyarakat yang tinggal di rumah.