Nanang Misbah salah satu koordinator jejaring Si Bulan, mengatakan, kawan-kawan relawan supir ini tetap melayani pasien dhuafa dari rumah ke rumah sakit. Karena jarak yang jauh biasanya satu armada membawa rombongan pasien yang satu wilayah. Ada kekhawatiran, namun dengan program dari LKC Dompet Dhuafa, rekan-rekan sedikit lega.
"Selain program sterlisasi ambulan, pemantauan kesehatan para relawan driver juga dipantau oleh tim medis Gerai Sehat seperti pemberian suplemen serta bantuan pemenuhan alat pelidung diri (APD). Akses kantor LKC yang strategis hanya 2 KM dari RS Margono Soekarjo memudahkan para driver mampir untuk mendaptakan layanan sembari menunggu pasien rawat jala. Layanan Kesehatan Cuma-Cuma (LKC) Dompet Dhuafa melalui Tim Cekal Korona membuka Posko untuk jejaring ambulan gratis yang melintas di Kota," tandasnya.