SDN Pondok Cina 1 Depok Akan Dialih Fungsikan Jadi Tempat Ibadah, Wali Murid Hadang Satpol PP

- Senin, 12 Desember 2022 | 08:24 WIB
BERDOA : Situasi sebelum adanya aksi pengosongan lahan SDN Pondok Cina 1 Depok, orangtua siswa berdoa bersama.  (HALLO DEPOK)
BERDOA : Situasi sebelum adanya aksi pengosongan lahan SDN Pondok Cina 1 Depok, orangtua siswa berdoa bersama. (HALLO DEPOK)

DEPOK, suaramerdeka.com - SDN Pondok Cina 1 Depok rencananya akan direlokasi Pemerintah Kota Depok menjadi Masjid Agung dan mulai dikosongkan pada Minggu, 11 Desember 2022. 

Upaya pengosongan SDN Pondok Cina 1 Depok dihadang oleh warga dengan mayoritas wali murid siswa dan beberapa Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) serta tim advokasi. 

Mereka menolak pengosongan sekolah serta meminta kejelasan hukum mengenai pengalihan fungsi SDN Pondok Cina 1 Depok menjadi tempat ibadah. 

Baca Juga: Acara Resepsi Jadi Ajang Reunian Ibu Iriana, Kaesang: Mbok ya di Tempat Makan atau Kopi Gitu Lho...

Para wali murid tetap bersikeras berada di lingkungan bahkan menginap di sekolah sejak Sabtu, 10 Desember 2022 malam hingga hari Minggu.

Penertiban SDN Pondok Cina 1 Depok dipimpin langsun Lienda Ratnanurdiany selaku Kasatpol PP Kota Depok.

Lienda Ratnanurdiany mengungkapkan bahwa ia hanya menjalankan tugas dari Pemerintah Kota Depok

Baca Juga: Kocak! Kaesang Tanggapi soal Malam Pertama Usai Menikah: dari Telor Ayam Kampung hingga Tangan Kram

Selain itu, ia juga meminta kepada para warga serta wali murid untuk tidak menghalangi jajaran petugas memindahkan barang-barang ke tempat lain.

“Dialog juga alot dari tadi gitu ya,” ungkapnya dalam keterangan resminya.

Dialog yang dilakukan oleh para petugas dengan orang tua murid serta kuasa hukum dinilai alot karena berjalan selama empat jam.

Baca Juga: Laga Uji Coba: Liverpool Takluk 1-3 dari Lyon dalam Dubai Super Cup 2022

Namun, proses tersebut tidak menemukan kesepakatan.

Hal itu dikarenakan dari pihak pemerintah belum menyediakan gedung pengganti untuk SDN Pondok Cina 1.

SDN Pondok Cina 1 mulanya akan dipindahkan ke sekolah lain dengan waktu belajar yang bergantian. 

Halaman:

Editor: Andika Primasiwi

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X