SALATIGA,suaramerdeka.com - Prof Dr Intiyas Utami SE MSi Ak resmi dilantik menjadi Rektor Universitas Kristen Satya Wacana (UKSW) Periode 2022-2027.
Pelantikan bersamaan dengan Peringatan Dies Natalis Ke-66 UKSW di Balairung Universitas, Rabu (30/11/2022).
Intiyas Utami merupakan profesor perempuan pertama UKSW dan menjadi rektor perempuan pertama UKSW, sejak berdiri 66 tahun lalu.
Intiyas mengungkapkan akan meneruskan tapak prestasi UKSW dari kepemimpinan era Rektor 2017-2022 Neil Semuel Rupidara SE MSc PhD, yang sebelumnya telah membawa UKSW sebagai research university dan mampu mempertahankan peringkat akreditasi institusi A.
Baca Juga: FPB UKSW Inisiasi Desa Agrowisata Sumberejo Ngablak Magelang Punya Kearifan Lokal, Ini Alasannya
''Saya yakin dengan kekuatan yang kita miliki dalam hal sumber daya talenta, sarana prasarana, infrastruktur pembelajaran,''
''Sistem informasi yang cerdas ditambah dukungan alumni yang sangat kuat, jejaring kampus dengan mitra-mitra nasional dan internasional menjadi aset untuk meraih kinerja UKSW unggul,'' saat pidato pertama setelah dilantik.
Ditegaskannya, ke depan Intiyas Utami bersama wakil rektor mengusung visi kepemimpinan UKSW sebagai Entrepreneurship Research University.
Yaitu menjadi Universitas Kristen yang progresif di kawasan Asia, dalam menghasilkan Tri Dharma yang berdaya dampak untuk transformasi pembangunan.
Baca Juga: 4 Tips Menanam Pohon Pisang di Pekarangan Rumah Agar Terhindar dari Masalah
Untuk mencapai visi kepemimpinan tersebut UKSW harus menjadi Universitas Kristen yang progresif dalam melakukan percepatan untuk meraih rekognisi pada level nasional dan global.
Sementara itu, pelantikan Rektor dan Wakil Rektor Periode 2022-2027 ditandai dengan penyematan kalung jabatan.
Penyerahan bendera universitas oleh Ketua Pengurus YPTKSW Hari Sunarto SE MBA PhD kepada Rektor UKSW Prof Dr Intiyas Utami SE MSi Akt.
Dilantik pula Wakil Rektor Bidang Akademik, Pengajaran dan Kemahasiswaan Prof Ferdy Samuel Rondonuwu SPd MSc PhD.
Baca Juga: Dongeng Anak : Janu dan Pohon Apel di Hari Ulang Tahun
Artikel Terkait
UIN Walisongo Akan Berikan Gelar Doktor Kehormatan Kepada KH Shodiq Hamzah
Pomnas XVII: Atlet Udinus Sukses Sumbang 10 Medali untuk Jawa Tengah
Balai Bahasa Jateng Gelar Pelatihan Penulisan, Begini Tips Menulis Puisi dan Feature
Pengurus Ikanas STAN Jawa Tengah Dikukuhkan, Siap Berkolaborasi dengan Instansi
KMI Awards 2022: ISI Surakarta Kirim 4 Tim Mahasiswa P2MW, 1 Berhasil Lolos
Rektor Udinus Ajak Para Wisudawan Bisa Beri Kontribusi bagi Kemajuan Indonesia
Perkuat Leadership Dan Pengembangan Institusi, USM Jalin Kerja Sama Dengab STIM IPMI
Floria Juara 1 dalam Expo Hari Pangan di USM
Rektor UIN Walisongo : Tafsir Al-Bayan Memikat Generasi Muda untuk Belajar Al-Qur’an
Pentingnya Mecetak Ahli Medis Unggulan Demi Penuhi Ekspektasi Publik