1 SALATIGA, suaramerdeka.com - Fakultas Biologi UKSW mengembangkan pola pendidikan bioentrepreneurship yang bertujuan membangun semangat berwirausaha di kalangan mahasiswa dan masyarakat.
Dalam program ini berbagai kegiatan usaha berbasis Biologi dikenalkan kepada mahasiswa dan masyarakat.
''Fakultas Biologi UKSW berupaya menumbuhkan semangat bioentrepreneurship terutama di tengah pandemi Covid-19. Kegiatan ini diharapkan memotivasi mahasiswa dan masyarakat agar bersemangat dalam berbisnis, dengan menghadirkan praktisi yang sudah berhasil,'' kata Dekan Fakultas Biologi UKSW Dra Lusiawati Dewi MSc, didampingi Ketua Prodi Pendidikan Biologi Dr Marisa Christina Tapilouw SSi MT, kemarin.
Salah satu kegiatan yang digelar adalah Webinar ''Kewirausahaan Mahasiswa: Budidaya Ikan Hias dan Ikan Konsumsi", dengan pembicara praktisi sekaligus pembudidaya ikan hias yang telah berhasil.
Baca Juga: 46 Cabang Olahraga Dukung Bona Ventura Jadi Ketua KONI Jateng 2021-2025
Adapun acara itu dibuka Ketua Departemen Biologi FB UKSW, drh Djohan MEM PhD dan sebagai moderator Drs Sucahyo MSc.
Peserta adalah mahasiswa FB UKSW dan masyarakat dari berbagai daerah di Tanah Air.
Dua praktisi dan pembudidaya ikan hias yang dihadirkan adalah Pdt Onesimus Dani SSi dan Subawanto (Wahana Koi Blitar-Jatim).
Mereka menyampaikan pengalaman dan ilmunya, serta suka duka dalam budidaya dan berbisnis ikan konsumsi dan ikan hias jenis koi.
Baca Juga: Koperasi Menguatkan Posisi Tawar Petani Garam, Harga Jual Tak Memihak
Onesimus, yang juga Kepala Campus Ministry UKSW, bercerita pengalaman pribadi bagaimana mengembangkan semangat kewirausahaan semasa menjadi mahasiswa dulu.
Berbagai bisnis dilakukan dan ikut terjun di bisnis ikan koi setelah bertemu dengan Subawanto. '
'Siapa pun itu, mahasiswa atau masyarakat, kembangkan kemampuan entrepreneursehip anda. Apa pun bentuknya,'' kata Onesimus.
Adapun Subawanto memiliki pengalaman memelihara ikan sejak SMP.
Baca Juga: Pemerintah Indonesia Perpanjang Masa Karantina Luar Negeri, Antisipasi Omicron
Artikel Terkait
UKSW dan TNI Salurkan Vaksin Dosis Kedua
Gubernur NTT Raih Gelar Doktor di UKSW Salatiga
UKSW-Aruba Kembangkan Teknologi Perkuliahan Modern
FB UKSW dan FSG UiTM Jalin Kerja Sama dan Kolaborasi Pengembangan Perguruan Tinggi
Cemsed FEB UKSW dan USAID IUWASH Plus Bentuk Wirausahawan Sanitasi Ber-SNI