JEREZ, suaramerdeka.com - Francesco Bagnaia sukses merebut pole position atau start terdepan di MotoGP Spanyol, Sabtu 30 April 2022
Dalam sesi kualifikasi MotoGP di Sirkuit Jerez, Bagnaia membukukan catatan waktu 1 menit 36,170 detik.
Di belakang Bagnaia ada Fabio Quartararo yang berselisih 0,453 detik.
Sebelumnya, Jorge Martin mengalami insiden di kualifikasi dari motor sehingga yellow flag sempat dikibarkan.
Baca Juga: Mau Baterai Laptop Tidak Mudah Rusak dan Awet? Lakukan Cara Ini
Kemudian, Joan Mir lalu membukukan waktu tercepat 1 menit 37,616 detik di sisa waktu 10 menit.
Catatan waktu Joan Mir lalu disalip Bagnaia dan Fabio Quartararo, yang kemudian bergantian jadi pembalap dengan catatan waktu tercepat.
Catatan waktu 1 menit 36,790 detik milik Fabio Quartararo lalu bertahan hingga lima menit akhir kualifikasi MotoGP Spanyol.
Baca Juga: Cara Mudah Sembunyikan Status Online Instagram via Ponsel dan PC
Bagnaia akhirnya menggusur posisi Quartararo lewat torehan 1 menit 36,170 detik saat kualifikasi menyisakan tiga menit terakhir.
Artikel Terkait
MotoGP Amerika Serikat: Enea Bastianini Juara, Alex Rins Kedua
Diduga Terima Gratifikasi Tiket MotoGP Mandalika, Lili Pintauli Berpotensi Dihukum 20 Tahun Penjara
Profil dan Biodata John Hopkins, Mantan Pebalap MotoGP Kekasih Baru Nikita Mirzani
MotoGP Portugal: Pole Position Sukses Direbut Johann Zarco
MotoGP Portugal: Dominan, Fabio Quartararo Sukses Jadi Juara