MotoGP 2023 Dimulai: Marc Marquez Prediksi Pecco Kembali Juara, Tak Yakin dengan Performa Motor Barunya

- Sabtu, 25 Maret 2023 | 10:36 WIB
Pembalap andalan tim Repsol Honda, Marc Marquez. (Instagram/@marcmarquez93)
Pembalap andalan tim Repsol Honda, Marc Marquez. (Instagram/@marcmarquez93)

PORTIMAO,suaramerdeka.com - MotoGP kembali bergulir pada akhir pekan ini, yang dimulai di Sirkuit Portimao, Portugal.

Jelang dimulainya kembali kasta tertinggi balapan motor tersebut, para pembalap diminta untuk mengisi prediksi pemenang mulai dari kelas MotoGP hingga MotoE.

Duo pembalap yang bersaing ketat di kejuaraan musim lalu, Francesco 'Pecco' Bagnaia dan Fabio Quartararo menuliskan namanya sendiri dalam prediksi pemenang.

Baca Juga: Berita Ekonomi Sabtu 25 Maret 2023: Harga Emas di Pegadaian Kompak Naik pada Akhir Pekan, Nilainya....

Sementara Marc Marquez, juga memilih Pecco sebagai kandidat juara MotoGP, lantaran pesimistis dengan performa motor barunya RC213V.

Hal ini terbukti dari dua sesi latihan yang telah selesai.

Marc Marquez tidak mampu mendapat peringkat baik.

Baca Juga: Diduga Hendak Tawuran di Jangli Candisari Kota Semarang saat Bulan Puasa, Puluhan Remaja Diamankan Polisi

Dalam sesi latihan seri pembuka MotoGP kali ini, Marc Marquez menduduki peringkat 10 di latihan sesi pertama.

Kemudian, Marc Marquez merosot ke posisi 14 di sesi latihan yang kedua.

Adapun rekan setim yang baru Joan Mir, sempat menempati posisi dua dalam sesi latihan pertama kemudian terperosok ke posisi 13 di sesi latihan kedua.

Baca Juga: Modus Penyelundupan Pakaian Bekas Ilegal Diungkap, Polisi Siratkan Ada Oknum Terlibat

Tentu saja hal ini merupakan sebuah kekhawatiran sendiri bagi kedua mantan juara dunia MotoGP tersebut.

Lantaran, tidak ada perubahan besar semenjak tes pramusim lalu.

Keadaan Marc Marquez berbanding terbalik dengan adiknya Alex Marquez yang menorehkan penampilan apik di tim barunya, Gresini Racing.

Halaman:

Editor: Andika Primasiwi

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X