BANGKOK, suaramerdeka.com – Ini dia ulasan tentang hasil pertandingan final Thailand Masters 2023 untuk laga Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin vs Su Ching Heng/Ye Hong Wei (TPE).
Cukup straight game saja, pasangan ganda putra muda Indonesia bisa menang dan keluar sebagai juara Thailand Masters 2023.
Ini adalah kali kedua Leo/Daniel mengangkat trofi juara setelah Indonesia Masters 2023 di minggu lalu.
Leo/Daniel berhasil memberikan kesan brilian pada siapa saja berkat dua gelar juara yang mereka raih secara berturut-turut.
Baca Juga: Final Thailand Masters 2023! Leo/Daniel Segel Peluang Juara Usai Pecundangi Tuan Rumah
Mari kita bahas hasil pertandingan Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin vs Su Ching Heng/Ye Hong Wei pada laga final di sore hari tadi.
Ini adalah kali pertama Leo/Daniel bertanding dengan Su Ching Heng/Ye Hong Wei.
Sebelumnya Su Ching Heng/Ye Hong Wei sudah lebih dulu mengalahkan dua ganda putra Indonesia yaitu Bagas/Fikri dan Pram/Yere.
Secara ranking dunia, pasangan yang kerap dijuluki The Babies ini memang lebih unggul.
Leo/Daniel tengah menduduki ranking 13 sementara Su Ching Heng/Ye Hong Wei ada di kursi 42 dunia.
Baca Juga: Inilah Spek Raket yang Dipakai Jonatan Christie, Chico, Bagas/Fikri hingga Fajar/Rian Terbaru 2023
Sempat kalah di interval pertama dan kedua, tidak membuat Leo/Daniel pesimis dengan harapan juara.
Keduanya tampil lebih kuat dengan mengandalkan smash keras dan penempatan bola akurat yang cukup menyulitkan lawan.
Setidaknya Leo/Daniel sukses mengurangi pengembalian bola out yang di sesekali mereka lakukan sendiri.
Meski kadang ada error servis yang terjadi pada pasangan Indonesia, hal yang serupa juga rupanya terjadi pada lawan, impas.
Artikel Terkait
Daftar 10 Pemain Terpilih Wakili Indonesia di Ajang Badminton Asia Mixed Team Championships 2023
Kapan dan Dimana Badminton Asia Mixed Team Championships 2023 Digelar? Berikut Ulasan Lengkapnya
PBSI Rilis Skuad Indonesia di Turnamen Badminton Asia Mixed Team Championships 2023 Tanpa Jojo - The Daddies
Hasil Drawing Badminton Asia Mixed Team Championships 2023, Skuad Indonesia Satu Grup dengan Negara Mana?
Daftar 19 Pemain di Skuad Indonesia yang Diterjunkan di All England 2023, Ada Bagas/Fikri - Jonatan Christie
Inilah Daftar 16 Pemain yang Diutus PBSI Wakili Indonesia di Badminton Asia Mixed Team Championships 2023
Masuk di Daftar Utama, Praveen/Melati Comeback di All England 2023?