PAPUA, suaramerdeka.com - Akhirnya Pengprov Persani Jateng berhasil meraih medali perak di PON XX yang berlangsung di Papua.
Adalah Yogi Novia Lailla Rahmadhani, pesenam Jateng yang berhasil meraih medali perak di event PON XX tersebut.
Yogi meraih medali perak di final nomor perorangan balok keseimbangan untuk cabang Senam Artistik.
Baca Juga: Hari Pertama Atlet Anggar Jateng Raih Perunggu, Pelatih Akui Tak Kecewa dengan Hasilnya
”Kami menunggu selama 21 tahun lamanya prestasi ini. Medali terakhir yang diraih tim senam artistik Jateng yakni pada penyelenggaraan PON Jatim 2000. Saat itu kami meraih satu perunggu, di nomor Kuda Pelana,” kata Tommy Soenyoto, selaku Manajer Tim Senam Jateng.
Tommy mengatakan, bahwa sesungguhnya Yogi bisa meraih medali emas.
Akan tetapi, lanjut Tommy, Yogi sempat terjatuh saat melakukan gerakan side salto yang berujung poinnya berkurang.
Baca Juga: Event Balap Sepeda Gunung Digelar Jawab Kerinduan Rider
Namun di sisi lain, Tommy merasa bangga tim Pengprov Jateng berhasil meraih medali.
Selain itu, ada harapan dari Pengprov Persani Jateng yang belum terwujud.
Yaitu memiliki GOR untuk berlatih sendiri, karena sebelumnya latihan harus dilakukan berpindah-pindah.
Artikel Terkait
Persani Temanggung Sabet 10 Emas di Kejuaraan Junior Antarklub
Persani Pati Inginkan Gedung Senam
Persani Jateng Berharap Miliki GOR Sendiri