Pada kesempatan yang sama, Ketua STP Trisakti, Fetty Asmaniati mengapresiasi kehadiran Dirjen Dikti yang telah menghadiri acara Dies Natalis Yayasan Trisakti Ke-55. Fetty juga mengapresiasi stakeholder Yayasan Trisakti dari struktural, dosen, mahasiswa serta industri yang bekerja sama dengan Yayasan Trisakti, yang hadir secara virtual lebih dari 100 peserta.
"Saya berharap di ulang tahunnya yang ke-55 ini, Yayasan Trisakti dapat lebih berkontribusi dan bermanfaat bagi NKRI," kata Fetty Asmaniati.