JAKARTA, suaramerdeka.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) resmi menjadi orang yang pertama divaksin Corona di Indonesia. Penyuntikan vaksin untuk Kepala Negara dilakukan Prof Dr Abdul Muthalib, Wakil Ketua Dokter Kepresidenan di Istana Merdeka, Rabu (13/1/2021) pukul 09.42.
"Nggak terasa sama sekali," kata Jokowi saat ditanya dokter tentang apa yang ia rasakan setelah diberi vaksin, dalam siaran langsung di akun YouTube Sekretariat Presiden.
Sebelum disuntik, Jokowi dites tekanan darah dan ditanya ada atau tidaknya gejala yang ia rasakan sekaligus sempat ditanya mengenai rekam medisnya. Awalnya dicek suhu tubuh dan tekanan darah. "Selama ini tekanan darah bagus ya," kata tim vaksinasi Covid-19. "Lama nggak diperiksa," kata Jokowi.