BANDUNG, suaramerdeka.com - Frekuensi perjalanan KA di lintas PT KAI Daop 2 Bandung mendadak tinggi menyusul pengalihan arus KA dari timur menyusul rintang jalan terputusnya salah satu jembatan di KM 305 +5/6 antara Linggapura - Bumiayu.
"Karena terjadi gangguan perjalanan di Daop 5 Purwokerto, adanya gogosan diakibatkan hujan deras, sejumlah KA harus mengubah pola perjalanan melewati wilayah operasional kami," kata Jubir PT KAI Daop 2, Kuswardoyo, Selasa (12/1).
Baca Juga: Meski Harus Rapid Test, Minat Warga Berpergian Via KA Cukup Tinggi