Kendal,suaramerdeka.com - Satgas Pangan menemukan tumpukan minyak Kita di toko TJ yang berada di kompleks Terminal No 16 Weleri, Kendal yang belum didistribusikan ke masyarakat, Kamis (9/2/2023).
Padahal keberadaan minyak tersebut sangat dibutuhkan oleh masyarakat dan menjadi kini barang langka dan sulit dijumpai di tingkat pedagang pasar-pasar tradisional.
Dirreskrimsus Polda Jateng, Kombes Pol Dwi Subagyo mengatakan, Satgas Pangan Polda Jateng saat melakukan Operasi Pasar Pendistribusian minyak goreng minyak Kita.
Ditemukan salah toko di Kecamatan Weleri yang di dalamnya terdapat minyak Kita dan masih sedikit yang didisgribusikan kepada warga masyarakat.
"Selain itu, Toko PJ ini telah menjualnya di atas Harga Eceran Tertinggi (HET) dengan harga perliternya Rp 15.500, yang seharusnya Rp 14.000/ liter," ungkap Kombes Pol, Dwi Subagyo.
Ini diungkapkan saat Satgas Pangan Polda Jawa Tengah bersama dengan Pemerintah Daerah Kabupaten Kendal dan KPPU melakukan operasi pasar pendistribusian minyak bersubsidi minyak Kita di wilayah Weleri, Kamis (9/2/2023).
Hadir Wakil Bupati Kendal, H. Windu Suko Basuki, Kabid Humas Polda Jawa Tengah Iqbal, Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Provinsi Jawa Tengah, Muhammad Arif Sambodo, SE, M.Si Kapolres Kendal, AKBP. Jamal Alam, KPPU Jateng-DIY, M. Hendry Setyawan, dan pejabat OPD terkait
Lanjut Kombes Pol, Dwi Subagyo menyatakan, temuan minyak Kita tersebut sebanyak 19.548 liter Miyak Kita di Toko PJ Terminal Weleri.
Pihaknya juga terus melakukan pendalaman terhadap PT. DKI yang menjadi distributor minyak Kita di Toko PJ yang berada di Wilayah Kabupaten Kendal, karena belum terdaftar pada Distributor D1 di Kabupaten Kendal.
Baca Juga: Ramalan Weton Artis, Ayu Ting Ting Berjodoh dengan Boy William ? Namun...
Sehingga pihaknya terus berkoordinasi dengan Disperindag dan KPPU terkait untuk menyalurkan minyak Kita kepada masyarakat di Kabupaten Kendal, dan pada hari ini akan langsung disalurkan dengan harga sesuai HET Rp 14.000/liter.
"Kami juga menyampaikan kepada pemilik barang untuk menjualnya dengan harga sesui HET. Namun, jika pemilik barang tidak melaksakannya akan diberi sanksi, yaitu dicabut izin usahanya," tegas Kombes Pol. Dwi Subagyo.
Artikel Terkait
Ahayyy! Harga Minyak Goreng Kemasan Sederhana di Jawa Tengah Naik, Namun Harga Migor Curah Turun
Bagaimana Ini? Harga Minyak Goreng Kemasan Sederhana di Jawa Tengah Turun, Namun Harga Migor Curah Naik
Lho? Harga Minyak Goreng Kemasan Sederhana di Jawa Tengah Naik, Namun Harga Migor Curah Malah Turun
Nahhh! Harga Minyak Goreng Kemasan Sederhana dan Curah di Jawa Tengah Sontak Naik, Rp 16.460 dan Rp 14.450
Punya Sejuta Manfaat Dahsyat, Berikut 5 Khasiat Minyak Kutus-kutus bagi Kesehatan, No.2 Ga Nyangka
Akhirnya, Harga Minyak Goreng Kemasan Sederhana dan Migor Curah di Jawa Tengah Sontak Turun
Berani Tampil Beda, Harga Minyak Goreng Kemasan di Jawa Tengah dengan Migor Curah, Ini Uraiannya
Apa Itu Minyak Jojoba? Dan Apa Manfaatnya?
Apa Itu Minyak Rosemary? Dan Apa Manfaatnya Untuk Rambut?
Harga Minyak Masih di Bawah Harga Subsidi, Akan Dimonitor Keberlangsungan daripada Penurunan