Tak Lolos Seleksi Administrasi PPPK Tenaga Teknis 2022? Ini Cara Mengajukan Sanggah dan Jadwalnya

- Jumat, 13 Januari 2023 | 10:53 WIB
Ilustrasi seleksi PPPK.(Instagram BKN)
Ilustrasi seleksi PPPK.(Instagram BKN)

SUARAMERDEKA.COM- Para peserta seleksi PPPK Tenaga Teknis 2022 akan bisa mulai melihat hasil seleksi administrasi.

Pasalnya hasil seleksi administrasi PPPK Tenaga Teknis 2022 telah diumumkan sejak kemarin 12 Januari hingga 15 Januari 2023 mendatang.

Bagi peserta yang dinyatakan lolos seleksi administrasi PPPK Tenaga Teknis 2022 berhak melaju ke tahap selanjutnya yakni seleksi kompetensi.

Untuk peserta PPPK Tenaga Teknis 2022 yang dinyatakan tak lolos seleksi administrasi tak perlu berputus asa.

Baca Juga: Lisa Marie, Anak Semata Wayang Elvis Presley Meninggal Dunia Usai Alami Serangan Jantung

Hal ini karena masih ada kesempatan bagi peserta yang dinyatakan tak lolos untuk lanjur ke tahap selanjutnya.

Yakni dengan mengajukan sanggah seleksi administrasi yang akan dilaksanakan mulai 16-18 Januari 2023.

Peserta yang merasa tidak puas dengan hasil seleksi administrasi bisa mengajukan sanggah, bila merasa ada kekeliruan dari pihak panitia.

Begini cara mengajukan sanggah di seleksi PPPK Tenaga Teknis 2022:

1. Kunjungi laman resmi SSCASN di https://sscasn.bkn.go.id/

Baca Juga: Gak Bayar! Anda Bisa Bawa Pulang STB Gratis dari Kominfo Dengan Input NIK KTP di Web atau WhatsApp Nomor Ini

2. Login menggunakan akun dengan NIK dan password yang telah Anda daftarkan sebelumnya

3. Pilih menu 'Sanggah'

4. Kemudian mencantumkan apa sanggahan yang ingin Anda laporkan beserta alasan dan kronologis lengkapnya

Halaman:

Editor: Rosikhan Anwar

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X