Pemerintah Diminta Antisipasi Kenaikan Harga Jelang Nataru

- Rabu, 14 Desember 2022 | 22:27 WIB
Wakil Ketua DPRD Jateng, Heri Pudyatmoko. / suaramerdeeka.com
Wakil Ketua DPRD Jateng, Heri Pudyatmoko. / suaramerdeeka.com

SEMARANG, suaramerdeka.com - Pemerintah diminta mengantisipasi kenaikan harga jelang Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2023.

Ada potensi kenaikan harga pada komoditas pangan di akhir tahun ini. Seperti harga telur, daging ayam, dan kebutuhan pokok lain.

Harus ada antisipasi, baik dengan operasi pasar, pengecekan stok dan pasokan kebutuhan pangan, serta kemungkinan adanya aksi penimbunan atau permainan harga.

Baca Juga: Petani Kampung Madani di Kopeng Semakin Bersemangat untuk Budidaya Sayur Organik

"Maka menjelang akhir tahun ini dan perayaan Natal 2023, kami minta pihak Pemerintah Provinsi melalui OPD terkait untuk memastikan ketersediaan kebutuhan bahan pokok. Termasuk juga dilakukan pemerintah daerah, baik di kabupaten maupun kota di Jateng,"
tutur Wakil Ketua DPRD Jateng, ungkap Heri Pudyatmoko, baru-baru ini.

Ketersediaan kebutuhan bahan pokok menjelang Natal dan Tahun Baru diharapkan dapat terpenuhi dengan baik dan tidak ada kelangkaan.

"Sebagian bahan pokok kita ini diimpor atau disuplai dari daerah lain. Sehingga perlu diperhatikan agar tidak terjadi keterlambatan pasokan. Ini menjaga harganya tetap stabil, dan masyarakat tidak resah akan adanya kelangkaan bahan pangan," tambah politisi Gerindra itu.

Baca Juga: Usai Bebas Bersyarat, Umar Patek Mantan Narapidana Terorisme Minta Maaf Kepada Seluruh Korban Bom Bali

Seperti tahun-tahun sebelumnya, kenaikan harga jelang Nataru berpotensi terjadi karena adanya kenaikan permintaan pasar pada salah satu bahan pokok tertentu.

Pengurus Kadin Jateng tersebut juga berharap pedagang tidak memanfaatkan momentum Nataru untuk menaikan harga secara berlebihan.

"Untuk pedagang, mari jangan ambil kesempatan dalam kesempitan saat Nataru dan cuaca seperti ini. Kita memaklumi pedagang mencari keuntungan tapi jangan berlebihan," ujarnya.

Baca Juga: Nonton Serial Kupu Kupu Malam Episode 5A 5B Dimana? Buruan Klik Link Nonton Beserta Bocoran Sinopsisnya

Sementara Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo menyoroti empat hal menghadapi perayaan Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2023.

Antara lain pasokan pangan, pengaturan lalu lintas, tempat pariwisata, dan kondusivitas wilayah.

“Kita memantau pangan, pasokannya. Karena beberapa harga mulai merangkak naik,” ucap Ganjar.

Halaman:

Editor: Jati Prihatnomo

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X