SURAKARTA, suaramerdeka.com - Acara tasyakuran pernikahan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono akan berlangsung di Pura Mangkunegaran pada Minggu, 11 Desember 2022.
Dalam acara ngunduh mantu pernikahan putra bungsu Presiden Jokowi, akan dibagi menjadi dua sesi.
Erick Thohir selaku panitia acara tasyakuran, mengecek venue didampingi Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka yang juga didapuk sebagai juru bicara dalam acara pernikahan Kaesang-Erina.
Sementara itu Puro Mangkunegaran Solo kini dipercantik dengan dekorasi yang mewah.
Dalam kunjungan tersebut, Erick Thohir mengatakan, para tamu dipersilakan hadir dalam acara tersebut, sesuai waktu yang tertera dalam undangan mereka.
“Sesi pertama pukul 09.30 sampai pukul 13.00. Lalu sesi kedua atau malam hari, mulai pukul 19.00 sampai 22.00,” ungkap Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir, usai meninjau kesiapan lokasi acara di Pura Mangkunegaran, Kamis siang dilansir dari laman rri.
Erick menegaskan, waktu pelaksanaan kedua sesi syukuran itu sudah diberitahukan kepada seluruh undangan.
“Di semua undangan sudah tertera harus datang pukul berapa dan disertai scan barcode. Lokasi penjemputan bus juga dijelaskan dalam undangan," ujarnya.
Artikel Terkait
5 Fakta Kisah Cinta Kaesang Pangarep dan Erina Gudono, Pacaran 2 Bulan Langsung Mantap Menikah
Terungkap! Kado Spesial Kaesang Pangarep Untuk Erina Gudono, Tepat Hari Ulang Tahun
Persiapan Pernikahan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono, Gibran: Kondisi Aman Terkendali
Ditanya Mau Punya Anak Berapa, Jawaban Kaesang Pangarep Jadi Sorotan, Ga Habis Pikir!
Presiden Jokowi Pasang Bleketepe, Tanda Dimulainya Prosesi Siraman Kaesang Pangarep dan Erina Gudono
Momen Orang Nomer 1 di Indonesia Presiden Jokowi Kala Menggendong Sang Anak Kaesang Pangarep