Hasil Poligraf Tak Jujur, Ferdy Sambo Tak Mau Disebut Pembohong

- Kamis, 8 Desember 2022 | 15:17 WIB
Ferdy Sambo tak terima disebut pembohong setelah uji kebohongan poligraf menyatakan dirinya tak jujur. (Tangkapan layar/KompasTV)
Ferdy Sambo tak terima disebut pembohong setelah uji kebohongan poligraf menyatakan dirinya tak jujur. (Tangkapan layar/KompasTV)

“Tidak jujur,” ucap Sambo.

Namun, seakan tak terima, Ferdy Sambo memberi tanggapan pada hal itu.

“Mohon maaf, Yang Mulia, belum selesai saya menjawab,” timpal Sambo.

Baca Juga: Kantor Kemenkumham Terbakar, Sumber Api Berada di Lantai 5

“Silakan,” ucap hakim.

Menurut Sambo, hasil tes menggunakan poligraf tidak dapat digunakan dalam pembuktian di pengadilan.

“Jadi setahu saya, poligraf itu tidak bisa digunakan dalam pembuktian di pengadilan, hanya pendapat saja,” papar Sambo.

Ferdy Sambo sendiri mengatakan bahwa dirinya tak ingin disebut sebagai pembohong.

“Jadi jangan sampai framing ini membuat media mengetahui bahwa saya tidak jujur,” tambah Sambo.

Baca Juga: Pascaledakan Bom Bunuh Diri di Polsek Astana Anyar, Gibran Pastikan Resepsi Kaesang-Erina Sesuai Jadwal

Sementara itu, majelis hakim menyatakan bahwa kejujuran Ferdy Sambo akan dinilai secara langsung oleh hakim.

“Ya nanti biar majelis yang menilai. Masalah kejujuran saudara, majelis hakim yang menilai,” jelas hakim.

Hingga kini, sidang kasus dugaan pembunuhan berencana Yosua atau Brigadir J masih berlanjut.

Lima orang telah ditetapkan sebagai tersangka, yaitu Ferdy Sambo, Putri Candrawathi, Richard Eliezer, Kuat Maruf, dan Ricky Rizal.

Dalam perkara ini, para terdakwa didakwa melanggar Pasal 340 KUHP subsider Pasal 338 KUHP juncto Pasal 55 ayat 1 ke-1 KUHP.***

Halaman:

Editor: Edyna Ratna Nurmaya

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X