JAKARTA, suaramerdeka.com - Seorang guru honorer bernama Sahari yang mengajar di SDN 60 Bung, Sulawesi Selatan rela berjalan kaki sejauh 40 kilometer demi anak didiknya.
Sudah 13 tahun Sahari mengabdi sebagai guru honorer dan melakoni hari-harinya mengajar dengan berjalan kaki.
Dengan kesabarannya, Sahari yang seorang guru honorer ini rela berjalan kaki melewati hutan demi ilmu untuk anak didiknya.
Baca Juga: Gimana Buya, Saya Nonton Film BF Supaya Nafsu Sama Istri Bangkit? Buya Yahya
Pengalaman Sahari ini diunggah oleh akun instagram @lambegosiip yang dikutip suaramerdeka.com.
"Jauh-jauh jalan kaki, mana lagi lewat hutan banyak binatang buas".
"Tapi saya bersabar. Insyaallah tuhan yang melihat semua," ungkap Sahari.
Sungguh perjuangan yang tidak mudah apalagi di usianya yang sudah tak muda lagi.
Ketika ditanya penghasilan yang didapat setiap bulannya, Sahari hanya berkata malu.
Artikel Terkait
Perayaan Hari Guru Nasional JSIT Jawa Tengah: Semar Gareng dan Musik Tek-tek Sambut Peserta
Pelatihan Manajemen, Yayasan Pengelola SIT Jawa Tengah Berkomitmen Bahagiakan Guru
Refleksi Hari Guru Nasional 2022: Pendidikan Berkualitas Lahir dari Guru Berintegritas
Sukses Seleksi PPPK Guru 2022, Ikuti Seleksi Penilaian Kesesuaian dengan Cara Ini
Jangan Sampai Terlewat, Pelamar PPPK Guru 2022 Wajib Ikuti Tahapan Ini, Sudah Sampai Tahap Apa?