PARIS, suaramerdeka.com - Paris Saint-Germain (PSG) resmi memecat Mauricio Pochettino sebagai pelatih.
Pemecatan Mauricio Pochettino disampaikan PSG dalam lamannya Selasa 5 Juli 2022 mamlam.
"Klub ingin berterima kasih kepada Mauricio Pochettino dan stafnya atas pekerjaan mereka dan mendoakan yang terbaik bagi mereka di masa depan," kata PSG.
Mauricio Pochettino sebenarnya baru menjadi pelatih PSG sejak Januari 2021 menggantikan Thomas Tuchel yang dipecat.
18 bulan menangani PSG, Mauricio Pochettino menjalani 84 pertandingan kompetitif lalu memenangi gelar Trophee des Champions 2020, Piala Prancis 2020-21, serta menjuarai Liga Prancis pada April lalu.
Sayangnya, PSG di bawa asuhan Mauricio Pochettino gagal berbicara banyak di Liga Champions, karena musim lalu disingkirkan Real Madrid di 16 besar.
Usai memecat Mauricio Pochettino, PSG menunjuk Christophe Galtier sebagai pelatihh baru dengan kontrak hingga 2024.
Baca Juga: Manchester United Resmi Boyong Tyrell Malacia, Dikontrak 4 Tahun
"Christophe Galtier diangkat jadi pelatih baru PSG. Pelatih asal Prancis itu sudah meneken kontrak dua tahun hingga 30 Juni 2024," ujar pernyataan resmi PSG.
Artikel Terkait
Santer Disebut Bakal Dipecat, Mauricio Pochettino Yakin Bertahan di PSG
Tak Cemerlang di Musim Debutnya Bersama PSG, Neymar Sebut Lionel Messi Sulit Beradaptasi
Diduga Langgar FFP, LaLiga Adukan Manchester City dan PSG ke UEFA
Bukan PSG, Zinedine Zidane Justru Lebih Tertarik Melatih Timnas Prancis
Menjuarai Liga Champions, Alasan Kylian Mbappe Bertahan di PSG