BANDUNG, suaramerdeka.com - Gubernur Jabar, Ridwan Kamil yang namanya sempat masuk bursa Kepala Badan Otorita Ibukota Negara (IKN) menyatakan bahwa Bambang Susantono merupakan figur yang tepat untuk mengisi jabatan tersebut.
Dia pun menyatakan dukungannya terhadap Bambang Susantono yang merupakan seniornya sebagai sesama jebolan Universitas California Berkeley, AS.
"Beliau merupakan sosok yang pas. Alumni Teknik Sipil ITB dan S2 serta S3-nya perencanaan kota, beliau sangat mampu," katanya di Gedung Sate Bandung, Kamis, 10 Maret 2022.
Dengan modal tersebut, RK pun mendoakan yang terbaik untuk mantan Wakil Menteri Perhubungan itu pada saat menjalankan kepercayaan tersebut.
"Lancar dan sukses, doa dari saya," tandas mantan Walikota Bandung itu.
Dalam kaitan itu, dia pun tak mempermasalahkan namanya yang sempat masuk bursa menyusul kriteria yang sempat diungkapkan Presiden Jokowi yakni pernah menjadi kepala daerah dan berlatar arsitek.
Bahkan RK menegaskan dirinya sejak jauh hari sudah menyebut peluangnya tipis untuk menempati pos tersebut.
Baca Juga: Surat Al Adiyat Lengkap, Teks Arab, Latin dan Terjemah Bahasa Indonesia
"Sesuai prediksi, karena saya kan pernah bilang nama saya disebut-sebut karena kriteria, kriteria yang cenderung tak spesifik," katanya.
Karena itu pula, RK mengaku tak ambil pusing dengan beredarnya namanya sebagai Kepala Badan Otorita IKN.
Pasalnya, ada tugas yang memang tak kalah penting yang tengah diembannya.
"Saya fokus mengurusi rakyat Jabar, karena PR-nya masih banyak," jelas Ridwan Kamil.
Artikel Terkait
Syuting Lagi, RK Ingin Lewat Film Program Pemprov Makin Membumi
RK Buka Suara Soal Konser di Subang yang Hadirkan Tri Suaka, Nabila Maharani dan Zinidin Zidan: Tindak Tegas
Kinerja RK Tangani Covid-19 Dianggap Sukses Tapi Efeknya Belum Jos
RK Dorong Kecamatan-Desa Punya Command Centre
Vonis Seumur Hidup Herry Wirawan, RK Dorong Jaksa Lakukan Banding