Suaramerdeka.com - Tanaman daun kelor merupakan tumbuhan dari Mongeracia, yang bisa berkembang dengan cepat, beeumur panjang, berbunga sepanjang tahun, dan tahan kondisi panas ekstrim.
Banyak tumbuh di Asia, Afrika dan Amerika Selatan, daun kelor rupanya merupakan pohon asli India ini dapat digunakan sebagai obat karena memiliki sifat antijamur, antivirus, antidepresan, dan anti-inflamasi.
Selain itu, daun kelor mengandung berbagai protein, vitamin dan mineral serta memiliki banyak manfaat kesehatan karena mengandung vitamin A, B1, B2, B3, asam folat, kalsium, kalium, zat besi, magnesium dan seng.
Selain itu, daun kelor juga merupakan tanaman yang rendah lemak dan tidak mengandung kolesterol berbahaya.
Baca Juga: Lewat Foodtruck PLN, Menteri BUMN Jamin Kebutuhan Dasar Pengungsi Erupsi Gunung Semeru
Sejauh ini, para ilmuwan hanya menyelidiki sebagian kecil manfaat kesehatan dari daun kelor dan ada 4 manfaatnya.
1. Kaya Antioksidan
Antioksidan merupakan senyawa yang bertindak melawan radikal bebas dalam tubuh.
Kadar radikal bebas tinggi dapat menyebabkan stres oksidatif, yang berhubungan dengan penyakit kronis seperti penyakit jantung dan diabetes tipe 2.
Baca Juga: Kejar Target Inklusi Keuangan, Pemerintah Maksimalkan Potensi Pesantren di Indonesia
Selain itu, daun kelor juga mengandung vitamin C dan beta-karoten.
Mengonsumsi 1,5 sendok teh bubuk daun kelor setiap hari selama tiga bulan secara signifikan meningkatkan kadar antioksidan darah.
Selain itu, daun kelor juga dapat digunakan sebagai pengawet makanan.
Hal ini dikarenakan daun kelor meningkatkan umur simpan daging dengan mengurangi oksidasi.
Baca Juga: Ayam Taliwang dan Plecing Kangkung, Kuliner Kota Lombok yang Cocok untuk Penggemar Makanan Pedas
Artikel Terkait
Dua RSU Segera Dibangun di Blora, Upaya Peningkatan Kualitas Layanan Kesehatan
Ini Manfaat Berjemur di Pagi Hari bagi Kesehatan Tubuh
Jangan Dibuang, Kantong Teh Bekas Punya Manfaat Bagi Kesehatan Wajah
Ini Sembilan Manfaat Daun Tin bagi Kesehatan
Begini Tujuh Manfaat Tersembunyi Sawi bagi Kesehatan