JAKARTA, suaramerdeka.com - Dalam rangka verifikasi faktual, Pimpinan dan Anggota Komisi I DPR RI mengunjungi kediaman calon Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa di Kawasan Senayan, Kebayoran Lama, Jakarta, Minggu 7 November 2021.
Wakil Ketua Komisi I DPR RI Abdul Kharis Almasyhari mengungkapkan, kedatangan Komisi I DPR RI bertujuan untuk melakukan verifikasi faktual sebagai bagian dari rangkaian proses uji kelayakan dan kepatutan atau (fit and proper test) Jenderal Andika Perkasa, sebagai calon Panglima TNI.
“Pimpinan Komisi I DPR dan perwakilan Fraksi berkunjung ke rumah calon Panglima Andika Perkasa tujuannya untuk bersilahturahmi."
"Kami ingin memastikan bahwa beliau memang tinggal di sini, atau bahasa kerennya verifikasi faktual agar ketika dikirim oleh DPR, kami sudah buktikan dan betul beliau memang tinggal di sini," ungkap Kharis bersama Pimpinan dan Anggota Komisi I lainnya, dilansir dari laman resmi DPR.
Baca Juga: Ormas Expo 2021: LBH APIK Perjuangkan Hak Perempuan dan Anak Berbasis Gender
Dalam kunungan kali ini, rombongan Komisi I DPR santai mengobrol bersama Jenderal Andika Perkasa beserta keluarganya.
Kunjungan Komisi I DPR RI kali ini, kata Kharis, hanya membahas hal-hal yang bersifat ringan.
“Tadi ngobrol-ngobrol sekitar hobi kita, kebetulan rata-rata hobi olahraga. Jadi kita bicara sekitar itu saja, tidak ada yang penting," katanya.
Kharis menambahkan verifikasi faktual sengaja dilakukan di akhir agar nantinya proses uji kelayakan dan kepatutan dapat bersifat objektif.
Baca Juga: Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini: Berawan, Berpotensi Diguyur Hujan Berintensitas Ringan
Dirinya pun memastikan dengan berakhirnya rangkaian uji kelayakan dan kepatutan calon Panglima TNI ini, maka mekanisme proses selanjutnya yaitu pengambilan keputusan ke tingkat dua atau Rapat Paripurna.
"Insya Allah Senin 10.00 WIB (DPR RI menggelar) Rapat Paripurna, dan Jenderal Andika Perkasa juga diundang ke hadapan Rapat Paripurma untuk disampaikan bahwa pengambilan keputusan DPR ada di Rapat Paripurna,” pungkas politisi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) itu.
Dalam kesempatan yang sama, Jenderal Andika Perkasa didampingi sang istri, Hetty Perkasa dan anaknya mengucapkan terima kasih atas kehadiran Pimpinan dan Anggota Komisi I DPR RI ke kediamannya.
“Saya juga terima kasih kepada pimpinan dan perwakilan fraksi yang telah hadir. Saya apa adanya saja, kalau ada yang kurang berkenan saya mohon maaf," ucap Andika Perkasa.
Baca Juga: Bank Jateng Tour de Borobudur 2021: 100 Pesepeda Lalui Jalur Nepal van Java di Seri Kedua
Artikel Terkait
Dukung Calon Panglima TNI, Jusuf Kalla Sebut Andika Perkasa Sudah Pengalaman dan Kekar
Jenderal Andika Perkasa Calon Panglima TNI, Pengamat: Sudah Diprediksi Sejak Lama
Jenderal Andika Perkasa, Komisi I DPR Nyatakan Verifikasi Dokumen Calon Panglima TNI Sudah Lengkap
Jenderal Andika Perkasa Calon Tunggal, Polri Menyambut Baik Siapa Pun Panglima TNI Terpilih
Jenderal Andika Perkasa Siap Jalani Tugas Berat, Salah Satunya Mengatasi Konflik Bersenjata di Papua