SUARAMERDEKA.COM - Pengumuman peserta yang lulus Seleksi Nasional berdasarkan Prestasi atau SNBP 2023 telah dibuka pada Selasa, 28 Maret 2023 pukul 15.00 WIB.
Dalam SNBP 2023, sebanyak 143.805 siswa diterima di PTN dengan jumlah yang diterima pada pilihan 1 sebanyak 128.045 dan pilihan 2 sebanyak 15.780 siswa.
Sementara itu, Universitas Negeri Semarang (UNNES) menerima sebanyak 2.223 mahasiswa melalui jalur Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) tahun 2023.
Sebelumnya, Universitas Negeri Semarang diketahui membuka kuota atau daya tampung sebanyak 30 persen dalam penerimaan mahasiswa baru jalur SNBP tahun ini.
Selanjutnya, bagi calon mahasiswa baru yang dinyatakan lulus dapat melakukan pendaftaran ulang di perguruan tinggi negeri (PTN) penerima sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan.
Alur Registrasi Administratif Calon Mahasiswa Baru
Melansir dari laman resmi UNNES, diumumkan kepada peserta SNBP tahun 2023 yang telah dinyatakan diterima sebagai calon mahasiswa untuk melaksanakan rangkaian kegiatan registrasi mahasiswa dengan ketentuan sebagai berikut:
1. Mengisi borang isian diri (data pokok) dan mengunggah dokumen yang dipersyaratkan sebagai dasar penetapan besaran UKT dan seleksi penerima KIP Kuliah. Pengisian dilakukan secara daring melalui laman datapokok.unnes.ac.id
2. Mengirimkan borang A1 yang diunduh dari laman datapokok.unnes.ac.id ke alamat yang tertera di dokumen tersebut (sesuai fakultas masing-masing) paling lambat tanggal 12 April 2023 (cap pos).
3. Mengirimkan fotokopi rapor yang dilegalisir (khusus SNBP) ke bagian Akademik Universitas Negeri Semarang, Kampus Sekaran Gunungpati Kota Semarang, Jawa Tengah 50229 paling lambat tanggal 12 April 2023 (cap pos).
4. Melakukan pembayaran biaya pendidikan menggunakan Virtual Account (VA) yang diperoleh dari datapokok.unnes.ac.id mulai tanggal 20 April s.d 2 Mei 2023.
5. Melaksanakan dan menyelesaikan registrasi daring melalui laman datapokok.unnes.ac.id mulai tanggal 20 April s.d 3 Mei 2023.
Artikel Terkait
SNBP 2023 Diumumkan Besok Selasa 27 Maret 2023, Berikut Ini 36 Link Mirror Tersedia
Paling Banyak, Universitas Brawiijaya Loloskan 5.380 Siswa Masuk Jalur SNBP 2023
Pengumuman SNBP 2023 Segera Digelar, Berikut 38 Link Mirror, Bisa Jadi Alternatif Cek Hasil SNBP
Pengumuman SNBP, Berikut Hal yang Sebaiknya Dilakukan Sebelum dan Sesudah Melihat Pengumuman
Tak Lulus Jalur SNBP, Jalur SNBT Bisa Jadi Solusi Para Calon Mahasiswa Baru. Ini Alur Pendaftarannya