KLATEN, suaramerdeka.com – Empat orang hanyut saat menyeberang Sungai Digoel, Pegubin, Papua akibat jembatan darurat putus, Kamis 28 Januari 2023.
Personel yang hanyut terdiri atas Pratu Ferdian Dwi Sukma personel Yonif 143 dan 3 personel Polres Pegubin yakni Briptu Yohanes Matius, Bripda Risman Rahman dan Bripda Steven.
Kejadian itu juga menyebabkan, Pratu Ferdian Dwi Sukma meninggal dunia, di mana dia ditemukan Minggu 31 Januari 2023.
Baca Juga: Kasus Kecelakaan Tewaskan Mahasiswi Cianjur, Terungkap Ada Perselingkuhan Sosok Polisi
Danramil Pedan Kapten Inf Purwanto mengatakan, sesuai rencana, jenazah Pratu Ferdian Kusuma akan diterbangkan dari Bandara Sentani Papua, Selasa 31 Januari 2023.
"Rencananya, hari ini diterbangkan dari Sentani ke Solo, transit di Jakarta. Diperkirakan tiba di Solo sekitar pukul 17.00 WIB. Untuk pemakamannya akan dilakukan Rabu pukul 10.00 WIB dengan upacara militer,’’ ujar Purwanto, dikutip suaramerdeka.com dalam artikel Ayah Pratu Ferdian yang Tewas Hanyut di Sungai Digoel Papua: Semua di Tangan Yang Maha Kuasa
Suasana duka pun terlihat di rumah duka almarhum Pratu Ferdian Dwi Sukma di Dukuh Yapak Desa Troketon Kecamatan Pedan, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah.
Baca Juga: Kenali Penyakit Adenomiosis yang Dialami Melaney Ricardo, Cek Juga Penyebab dan Cara Pengobatannya
Beberapa pelayat terus berdatangan dan mengucapkan ucapan duka cita kepada kedua orang tua Pratu Ferdian, yang terlihat tabah.
Dandim 0723 Klaten Letkol Czi Bambang Setyo Triwibowo dan Danramil Pedan Kapten Inf Purwanto juga tampak hadir di rumah duka.
Bahkan, karangan bunga dan ucapan belasungkawa terus berdatangan ke rumah duka,
Baca Juga: Ceritakan Proses Operasi Pengangkatan Rahim, Melaney Ricardo: Gue Tak Rasakan Apapun, Trus Mengigil
Mayor Inf Surnedi selaku ayah Pratu Ferdian yang sehari-harinya bertugas di Kodam IV Diponegoro terlihat menerima para tamu yang mengucapkan duka cita.
Di hadapan para tamu yang datang, Mayor Inf Surnedi berujar, hidup mati seseorang berada di tangan Yang Maha Kuasa.
"Semua berada di tangan Yang Maha Kuasa, kita duduk seperti ini bisa meninggal dunia, apalagi dalam tugas," ujar dia di hadapan Kades Temuwangi Marwan Tujiarto dan tamu lainnya yang datang ke rumah duka Senin malam.
Artikel Terkait
Panglima TNI Yudo Margono Terima Brevet Komando Baret Merah, Ada 6 Permintaan ke Kopassus
Kapal Perang TNI AL Makassar 590 Bantu Pemerintah Kirim BBM dan Logistik ke Karimunjawa, Ini Rinciannya
TNI Jatibarang Gotong Royong Bersama Warga Tambal Tanggul Sungai Sibiyuk yang Jebol
Jelang HUT ke 72 Penerangan TNI AD, Kapendam IV Diponegoro Kolonel Inf Bambang Hermanto Pimpin Ziarah
HUT ke 72 Tahun Penerangan TNI AD, Kapendam IV Diponegoro: Terus Bersinergi, Tantangan Semakin Kompleks