SEMARANG, suaramerdeka.com - Jalan Tol Semarang-Demak yang digunakan sebagai jalur alternatif sementara saat ini ditutup.
Penutupan dilakukan sejak tanggal 2 Desember 2022 pukul 18.00 WIB sampai pemberitahuan selanjutnya.
Tapi jangan bingung, Tol Semarang-Demak Seksi 2 bakal dibuka lagi aksesnya menjelang momen libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2023 mendatang.
Dikutip dari Instagram ppsemarangdemak, penutupan itu dilakukan untuk keperluan Uji Laik Fungsi (ULF).
Selain melakukan ULF dilakukan, kontraktor juga akan menyelesaikan pekerjaan yang belum selesai seperti di pintu gerbang tol, bahu jalan hingga marka jalan.
Hingga saat ini, progres pengerjaan fisik Tol Semarang-Demak Seksi 2 tercatat sudah mencapai 99,8 persen.
Jalan tol ini sempat dibuka aksesnya secara fungsional pada 12 November-2 Desember 2022.
Pembukaan ini untuk mengurai kemacetan yang ada di jalur Semarang Demak akibat pembangunan Jembatan Wonokerto.
Artikel Terkait
Jalan Tol Semarang Demak Seksi 2 Capai 97,82 Persen, Siap Beroperasi Mendukung Natal dan Tahun Baru 2022
Selamat Tinggal Macet, Jalan Tol Semarang - Demak Seksi II Segera Digunakan untuk Umum
Tol Semarang-Demak Dibuka Fungsional, Ini Kata Para Pengguna yang Pertama Lewat
Mau Coba? Tol Semarang-Demak Resmi Sudah Dibuka Fungsional
Coba Gratis Jalan Tol Semarang Demak Seksi Dua Vibesnya Berasa Lewatin Tol Mandara Bali, Yakin Gak Mau Coba?
Sudah Coba Tol Semarang-Demak Belum? Sekalian Yuk Mampir Kuliner Terdekat di Exit Tolnya Cari Yang Maknyuss!