SOLO, suaramerdeka.com - Salah satu kandidat ketua Kadin Surakarta Ferry Sephta Indrianto bertemu dengan sejumlah wartawan, Senin 14 November 2022
Bagi Ferry, awak media sangatlah penting untuk diajak bermitra karena para wartawan punya daya jelajah tinggi dan jaringan.
Ferry merasa perlu berdialog dengan wartawan untuk mendapatkan referensi dan masukan.
Baca Juga: Berseteru dengan Manchester United, Ronaldo Justru Lebih Respek pada Liverpudlian
Hal ini sebagai pelengkap visi misi yang akan disampaikan dalam musyawarah kota atau Mukota VII Kadin Surakarta, Rabu 16 November 2022.
Jauh lebih dari itu, jika terpilih jadi ketua Kadin Surakarta periode 2022-2027, Ferry Indrianto tetap akan mengagendakan pertemuan rutin dengan wartawan.
Tujuannya untuk mendapatkan masukan, selain mengandalkan team work para pengurus Kadin Surakarta dan sejumlah asosiasi serta para steak holder lainnya.
Baca Juga: Dito Mahendra Disebut Rugi Rp 17,5 Juta, Kuasa Hukum Nikita Mirzani Mempertanyakan
"Wartawan itu banyak kelebihan, jaringannya luas, analisannya juga tajam, karena itu kita jadikan mitra kerja," kata Ferry Indrianto saat berbincang dengan wartawan.
Dalam kesempatan itu, pria kelahiran 17 September 1982 itu juga mengungkapkan alasannya, kenapa maju dalam bursa pemilihan ketua Kadin Surakarta periode 2022-2027 dalam Mukota VII.
Artikel Terkait
Kadin Indonesia dan STIE Totalwin Gelar Webinar UMKM, Siap-siap Sukses
Persiapan Mukota Kadin Surakarta Sudah Matang, Kepemimpinan Gareng Diapresiasi
Pameran Batikraft 2022 Kadin Jateng di Mal Ciputra Semarang Gandeng 52 Pelaku UMKM
Mukota Kadin Surakarta, 3 Kandidat Calon Ketua Mendaftar di Saat Terakhir
KADIN Binus Luncurkan Program Pendampingan UMKM