SEMARANG, suaramerdeka.com - Pimpinan Masjid Agung Jawa Tengah (MAJT) menerima bantuan hibah mobil ambulance dari Badan Pengelola Keuangan Haji (BPKH).
Hibah mobil ambulans dari BPKH kepada pihak MAJT yang disalurkan melalui Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) itu berjenis Toyota Hiace Commuter 2.4 M/T tahun 2022 lengkap dengan dokumen-dokumennya.
Hibah mobil ambulans dari BPKH kepada MAJT melalui Baznas itu diserahkan Senior Marketing Nasmoco Majapahit, Tommy Sembodo kepada Sekretaris MAJT KH Muhyidin didampingi Koordinator Bidang Humas Isdiyanto Isman di Area Plasa, Kompleks MAJT, Rabu 29 Juni 2022.
Baca Juga: Honor Ketua RT Ditambah Berujung Konsekuensi Hukum, Begini Penjelasan Pakar Jawade Hafidz
Selain MAJT, yang mendapat bantuan serupa Universitas Wahid Hasyim Semarang (Unwahas), dan PCNU Wonosobo dan Ponpes Roudlotul Muhtadin, Jepara.
Kiai Muhyiddin menuturkan, MAJT sangat berterima kasih atas bantuan ambulance tersebut dari BPKH melalui Baznas.
Namun, bantuan tersebut tidak selamanya untuk MAJT. Rencana, ambulance tersebut akan diperbantukan untuk mendukung operasional Rumah Sakit MAJT-Masjid Agung Semarang (MAS) yang kini dalam tahap penyelesaian fisik.
“Bila RS MAJT-MAS sudah beroperasi, maka ambulance tersebut akan difungsikan untuk operasional rumah sakit,” katanya.
Baca Juga: Bekal Malam Jumat, Bikin Sendiri Kopi Penguat Stamina Hanya dengan Dua Bahan Ini
Sembari menunggu beroperasinya RS MAJT-MAS, maka ambulance akan dimanfaatkan untuk membantu masyarakat yang membutuhkan.
Artikel Terkait
Wakil Ketua MPR Arsul Sani Siap Jembatani Pengembangan MAJT
Jusuf Kalla Apresiasi Penanaman Pohon Kurma MAJT
Peringatan Hari Santri di MAJT: Selagi Masih Ada Santri, NKRI Tegak Berdiri Berdasar Pancasila
Lahan Relokasi Pasar Johar Boleh Ditempati Hingga 2022, MAJT Beri Izin Perpanjangan Penempatan
Kebakaran Relokasi Pasar Johar di MAJT, Pemkot Semarang Gandeng Bank Jateng Bantu Permodalan Pedagang
1 Ramadan 1443 H Jatuh pada Minggu 3 April 2022, Ini Hasil Rukyatul Hilal Tim Gabungan MAJT
MAJT Ajak Masyarakat ‘Banjiri’ Pengajian Akbar Dasad Latif
Lazisma MAJT Salurkan Zakat Fitrah ke Pedagang Binaan dan Kaum Duafa
Ribuan Alumni Ploso akan Temu Kangen di MAJT
Lazisma MAJT Serahkan Sembako untuk Warga Terdampak Banjir Rob di Tambaklorok