JEPARA, suaramerdeka.com - Bawaslu Jepara menggelar apel siaga Pengawasan Pemilu 2024.
Kegiatan diawali dengan mengikuti apel siaga serentak melalui zoom meeting dengan Bawaslu RI dan dilanjutkan dengan apel siaga di halaman kantor Bawaslu Jepara, Selasa, 14 Juni 2022.
Kegiatan ini dilaksanakan guna mengawali tahapan pemilu 2024 yang dimulai hari ini tanggal 14 Juni 2022.
Kegiatan apel siaga dilaksanakan secara serentak di seluruh wilayah Indonesia sesuai intruksi dari Bawaslu RI.
Baca Juga: Berapa Jumlah Perkutut yang Baik Dipelihara dan Bisa Mengundang Rezeki, Genap atau Ganjil?
Ketua Bawaslu Jepara Sujiantoko menyampaikan dalam sambutannya, apel ini sebagai bentuk persiapan awal Bawaslu dalam memasuki tahapan Pemilu.
Ia mengimbau seluruh jajaran Bawaslu Jepara untuk dapat mempersiapkan diri dengan cara mengkaji kembali peraturan peraturan terkait tahapan pemilu, sehingga apabila terdapat hal yang tidak sesuai peraturan, bisa langsung disesuaikan.
"Meski sudah sering kita baca, tetapi perlu kita buka buka kembali sesuai tahapan terdekat. Terlebih PKPU dan Perbawaslu yang sifatnya dinamis dan sering ada pembaharuan" kata Sujiantoko.
Ia meneruskan, menurut Undang-Undang Nomor 7 Tahun 2017 (UU Pemilu) Pasal 167 ayat 6 menyebut bahwa tahapan penyelenggaraan pemilu dimulai 20 bulan sebelum hari pemungutan suara.
Baca Juga: Robbighfirlii...Ini Lafal Bacaan Doa untuk Kedua Orang Tua, Lengkap dengan Terjemahnya
Artikel Terkait
Terkenal Multikuktural, Kemojan Diresmikan Jadi Desa Binaan Bawaslu
Komunitas Sahabat Bawaslu FISIP UIN Walisongo Dilantik, Diharap Perbaiki Distorsi Pemilu
Tingkatkan kualitas demokrasi, Bawaslu Jepara Ajak Desa Kalianyar Tolak Politik Uang
Anti Politik Uang, Pendem Jadi Desa Terakhir yang Diresmikan Bawaslu Jepara
Timsel Diminta Komitmen Penuhi Keterwakilan Perempuan di KPU dan Bawaslu
Bawaslu RI Beri Apresiasi Capaian Kerja Bawaslu Jepara
Komisi II DPR Tetapkan Komisioner KPU dan Anggota Bawaslu, Ini Nama-namanya
Bawaslu Ajak Disabilitas Tingkatkan Partisipasi Pengawasan dan Dorong Pemilu Ramah
Hari Kartini, Bawaslu Jepara Dorong Keterlibatan Perempuan
Tahapan Pemilu Dimulai, Bawaslu Gelar Apel Siaga Pengawasan Serentak