AMERIKA SERIKAT, suaramerdeka.com – Pangeran Harry dan Meghan Markle menolak gelar untuk putra pertama mereka, Archie. Demikian dikutip dari sumber telegraf.
Harry dan Meghan Markle mkhawatir sang putra bisa dirundung dengan gelar ‘Earl of Dumbarton’, karena terdapat kata ‘dumb’ yang berarti ‘bodoh’ dalam gelar tersebut.
Mereka berpendapat, Archie bisa saja dapat gelar, dan kemungkinan juga hidup di Amerika Serikat sebagai ‘dumb’ kemudian.
Seperti diketahui, kata ‘dumb’ merupakan istilah gaul untuk ‘bodoh’, yang lebih sering digunakan oleh orang Amerika.
Baca Juga: Menua Berdua Dirilis, Persembahan Janji Hati Ifan Seventeen untuk Sang Istri
“Mereka tidak suka ide Archie disebut ‘Earl of Dumbarton’ karena dimulai dengan kata ‘dumb’. Mereka khawatir bagaimana hal itu akan terlihat,” ujar sumber tersebut, dikutip dari Pikiran-Rakyat.com, Kamis 24 Juni 2021.
Pemberian gelar 'Earl of Dumbarton' itu tidak hanya Meghan Markle yang merasakan kemungkinan itu, tetapi Pangeran Harry juga memiliki keresahan yang sama.
“Selain Meghan yang menunjukkan potensi bahayanya (panggilan ‘dumb’), hal itu juga meresahkan Harry,” ucapnya.
‘Baron Kilkeel’ juga diciptakan untuk Pangeran Harry, dan sang putra adalah pewaris takhta tersebut. Namun begitu putranya lahir pada Mei 2019, pasangan Pangeran Harry dan Meghan Markle bersikeras bahwa dia hanya akan dikenal sebagai Archie Mountbatten-Windsor.
Artikel Terkait
Pangeran Harry dan Meghan Markle Akan Pindah ke Rumah Baru
Pangeran Harry dan Meghan Markle Umumkan Kelahiran Putrinya di California
Pangeran Harry dan Meghan Markle Sempat Bersitegang dengan Istana Terkait Nama Anak