SUARAMERDEKA.COM - Drama Korea The Glory mengisahkan tentang remaja wanita yang dirundung secara brutal oleh temannya di sekolah dan bersumpah akan balas dendam.
Tayang delapan episode pertama pada 30 Desember 2022 lalu, The Glory berhasil menarik perhatian penonton hingga mampu masuk ‘Netflix Top 10 Website’ selama 3 minggu.
Pada 18 Januari 2023, Netflix Korea resmi mengumumkan jadwal tayang The Glory bagian dua.
Baca Juga: Putri Candrawathi Dituntut 8 Tahun Penjara, Ibunda Brigadir J: Dia Tidak Punya Hati Nurani
"10 Maret, hari pembalasan dendam putus asa yang indah dimulai lagi. The Glory bagian 2,” tulisnya pada postingan Instagram @netflixkr.
Terdapat sebanyak delapan cuplikan adegan The Glory part 2 yang akan tayang pada bulan Maret mendatang.
Pada cuplikan gambar pertama nampak Moon Dong-eun (Song Hye-kyo) dengan ekspresi yang menakutkan.
Baca Juga: Inter Milan Juara Piala Super Italia, Menang 3-0 Atas AC Milan
Selain itu, pelaku kekerasan Park Yoen-ji (Lim Ji-yoen) sedang menelpon di suatu tempat dengan ekspresi serius.
Di sisi lain, tangan kanan Moon Dong-eun yaitu anak dari Kang Hyun Nam (Yeom Hye-ran) terlihat sedang merangkul dengan wajah berlumur darah di depan kantor polisi.
Penulis Kim Eun-sook sangat percaya diri dengan The Glory bagian kedua.
Baca Juga: Lebih Hebat Mana Lionel Messi atau Diego Maradona? Ini Jawaban dari Lionel Scaloni
Ia mengungkapkan bahwa penonton The Glory bagian satu pasti akan lanjut menonton kisah selanjutnya di bagian kedua.
“Jika kamu menonton bagian satu, kamu tidak akan melewatkan bagian kedua,” ungkapnya dilansir dari Soompi pada 18 Januari 2023.
“Pertarungan ong Eun dan Yeon Jin secara resmi akan dimulai, dan kisah pada pelaku yang dihukum akan diceritakan secara dinamis dengan cara yang mampu buat anda terpukau,” timpal sutradara Ahn Gil-ho.
Artikel Terkait
Profil Jung Ji So, Pemeran Song Hye Kyo Muda di The Glory
Miris, Adegan Bullying dengan Catok Rambut di The Glory Ternyata Diambil dari Kisah Nyata
Fakta Unik Drakor The Glory, Song Hye Kyo Ditampar Lim Ji Yeon hingga Lupa Dialog
The Glory Bagian 2 Dirumorkan Tayang Maret, Ini Tanggapan Netflix
Sukses Perankan Dokter di The Glory, Lee Do Hyun Akan Jadi Jaksa di Drama Baru JTBC 'Bad Mom'