Sinopsis Drama Bad Mom, Kisah Jaksa Lee Do Hyun Berubah Jadi Anak Kecil

- Jumat, 13 Januari 2023 | 14:30 WIB
 Sinopsis Bad Mom, Ra Mi Ran akan menjadi ibu Lee Do Hyun, seorang jaksa dingin yang berubah menjadi anak kecil. (Kolase: Berbagai sumber)
Sinopsis Bad Mom, Ra Mi Ran akan menjadi ibu Lee Do Hyun, seorang jaksa dingin yang berubah menjadi anak kecil. (Kolase: Berbagai sumber)

SUARAMERDEKA.COMBad Mom merupakan drama komedi terbaru JTBC yang dijadwalkan akan tayang pada pertengahan tahun ini.

Bad Mom ditulis Bae Se Young dan akan disutradarai oleh Shin Na Yeon yang sebelumnya menggarap drama thriller misteri Beyond Evil.

Drama ini akan dibintangi oleh aktor muda berbakat Lee Do Hyun bersama aktris ternama, seperti Ra Mi Ran dan Ahn Eun Jin.

Baca Juga: Awas Jangan Terjebak, Fakta Seputar Siaran TV Digital yang Banyak Orang Salah Kaprah

Bad Mom merupakan sebuah drama komedi healing tentang seorang ibu yang berperilaku buruk karena ia tak punya pilihan selain melakukannya.

Putra wanita itu kembali menjadi anak kecil karena sebuah insiden.

Drama ini akan bercerita bagaimana ibu dan anak itu mencoba menemukan kebahagiaan.

Bad Mom disebut memiliki alur cerita yang mengharukan secara emosional bercampur dengan adegan komedi yang ringan juga.

Baca Juga: Fantastik! Begini Kalkulasi Modal Usaha Bisnis Ternak Jangkrik, Calon Jutawan Sila Merapat

Ra Mi Ran akan berperan sebagai 'bad mom' yang ulet bernama Young Soon, dimana ia akan melakukan segala hal yang dia bisa untuk melindungi anaknya.

Young Soon berjuang sendirian mengelola peternakan babi sambil membesarkan putranya. Ia berubah menjadi ibu yang buruk untuk melindungi putranya dari rasa sakit yang harus dia alami.

Sementara itu, Lee Do Hyun akan berperan sebagai Kang Ho, seorang jaksa dingin yang tiba-tiba menjadi anak kecil lagi karena sebuah insiden.

Baca Juga: Lukisan Karya Moses Foresto Lolos Proses Kurasi di Pameran Berlin!

Awalnya, Kang Ho tidak menginginkan kehidupan seperti ibunya, Young Soon. Ia kemudian melarikan diri, meninggalkan ibunya untuk mengejar kesuksesan sebagai jaksa.

Tetapi, setelah Kang Ho kembali menjadi anak kecil, dia mendapat kesempatan lagi untuk menjalani hidup baru bersama Young Soon dan menemukan kebahagiaan yang telah dia lewatkan sebelumnya.

Halaman:

Editor: Edyna Ratna Nurmaya

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X