Ajak Masyarakat untuk Berbagi, Tamara Bleszynski: bukan Sebatas Uang dan Barang

- Rabu, 4 Agustus 2021 | 08:14 WIB
Tamara Blizinsky (Nugroho Wahyu Utomo)
Tamara Blizinsky (Nugroho Wahyu Utomo)

LAMA tidak terlihat di muka publik, aktris Tamara Bleszynski tiba-tiba muncul di muka publik sembari berbagi kepada masyarakat yang membutuhkan.

Lewat kegiatan tersebut, Tamara Bleszynski mengajak masyarakat untuk berbagi.

Menurut Tamara Bleszynski, masyarakat yang ingin berbagi bisa dilakukan dengan memanfaatkan fasilitas di @poldabali.

Baca Juga: Menolak Ikoy-ikoyan, Chelsea Olivia: Kita Buat Tren yang Baik

Tamara Bleszynski menambahkan, bahwa untul berbagi tidak sebatas uang dan barang.

“Juga bisa berbagi lewat tenaga, saling pengertian, semangat dan sebagainya," tulis Tamara Blezynski di akun instagramnya, seperti yang dikutip suaramerdeka.com dari portaljogja.pikiran-rakyat.com, rabu, 4 Agustus 2021.

Aksi berbagi yang dilakukan Tamara Blezynski ini dilakukan di Bali dan dibantu Polda Bali.

Tidak lupa Tamara Blezynski mengucapkan terima kasih kepada Polda Bali.

Aksi Tamara Blezynski ini juga merupakan sindiran bahwa menyumbang harus jumlahnya banyak berupa uang.

Menurut Tamara Blezynski, hal semacam itu sudah bukan zamannya lagi.

Artikel ini telah dimuat di portaljogja.pikiran-rakyat.com dengan judul: Tamara Bleszynski Ajak Berbagi di Masa Pandemi: Jangan Pernah Merasa Kecil Maupun Terintimidasi

 

Editor: Nugroho Wahyu Utomo

Tags

Terkini

X