SUARAMERDEKA.COM — Sri Asih merupakan film kedua dari Jagat Sinema Bumilangit setelah Gundala.
Sri Asih akan menjadi superhero wanita pertama di dunia perfilman Indonesia.
Film Sri Asih ini disutradarai oleh Upi Avianto dengan Joko Anwar sebagai Produser Kreatif Screenplay Bumilangit sekaligus co-writer.
Baca Juga: Jaga Kondisi Ekonomi Indonesia, Presiden Joko Widodo Beberkan 3 Strategi Besar, Apa Saja?
Upi menggandeng aktris ternama Indonesia, Pevita Pearce yang akan berperan sebagai Sri Asih.
Pevita Pearce menjadi karakter utama dalam film kedua di universe Jagat Bumi Langit itu.
Film ini akan mengambil setting waktu jauh sebelum film perdana dari Jagat Sinema Bumi Langit, Gundala.
Baca Juga: Optimistis Hadapi Tantangan Global, Presiden Jokowi: Selalu Ada Peluang, Jangan Pesimistis!
Sri Asih menceritakan tentang kisah Alana (Pevita Pearce) yang lahir bersamaan dengan letusan gunung merapi.
Karena letusan gunung Merapi itu, Alana harus terpisah dengan kedua orang tuanya.
Alana kemudian diadopsi dan dibesarkan oleh seorang wanita kaya raya. Ia tumbuh menjadi perempuan yang mudah marah dan tidak dapat mengendalikan emosinya.
Baca Juga: Mudah Dimainkan, Chord Gitar dan Lirik Lagu Runtah Doel Sumbang, Cover Azmy Z Feat IMP ID
Tanpa tahu penyebabnya, Alana memiliki kekuatan yang setiap hari semakin bertambah.
Suatu hari, Alana menyadari kekuatan yang ia miliki. Alana juga menemukan fakta bahwa dirinya bukanlah manusia biasa.
Alana ternyata adalah titisan Dewi Asih dan dikenal sebagai Sri Asih yang memanfaatkan kekuatannya demi menumpas kejahatan.
Artikel Terkait
Profil Pevita Pearce, Pemain Film Sri Asih yang Trending di Twitter
Tayang 6 Oktober, Film Sri Asih Umumkan Mundur hingga 17 November 2022
Jadi Dewi Api di Film Sri Asih, Dian Sastro Bakal Jadi Musuh Utama Pevita Pearce?