Layangan Putus Segera Tamat, Begini Hikmah yang Bisa Diambil dalam Kehidupan Rumah Tangga

- Selasa, 18 Januari 2022 | 15:12 WIB
Cuplikan adegan serial 'Layangan Putus' (suaramerdeka.com/dok)
Cuplikan adegan serial 'Layangan Putus' (suaramerdeka.com/dok)

 

SUARAMERDEKA.COM - Tak terasa, serial Layangan Putus yang tengah digandrungi masyarakat Indonesia segera tamat di Episode 10.

Episode 10 serial Layangan Putus baru akan tayang minggu ini, warganet pun dibuat penasaran dengan akhir ending dari serial tersebut.

Akankah Kinan (Putri Marino) menceraikan sang suami (Aris), atau justru merelakan Aris untuk berpoligami?

Baca Juga: Ini Dia Profil Rafael Adwel Lawan main Fuji pada film “Aku Bukan Cinderella”

Selain membawa penonton terbalut dalam suasana emosi akibat perselingkuhan yang dilakukan Aris (Reza Rahadian) dengan Lidya (Anya Geraldine), serial Layangan Putus membawa pesan khusus terutama soal pelajaran yang bisa diambil untuk kehidupan rumah tangga.

Dikutip dari berbagai sumber, serial Layangan Putus yang kini menggemparkan publik tersebut juga dapat diambil hikmahnya untuk dijadikan cermin dalam kehidupan rumah tangga siapapun.

Dari semua episode yang sudah tayang, Layangan Putus mengajari kita bahwa dalam sebuah pernikahan itu membutuhkan sebuah kekuatan besar yang harus dibangun bersama.

Baca Juga: Tayang Serentak 20 Januari di Bioskop, Ini Sinopsis Film 'Merindu Cahaya Di Amstel'

Dari setiap episode serial Layangan Putus, bagaimana perasaan penontonnya diaduk sedemikian rupa oleh setiap adegan.

Bahkan sampai tidak disadari, banyak orang membenci Aris, banyak juga yang menyukai Kinan, apalagi yang mencela Lidya, sang pelakor.

Demikianlah dinamika sebuah rumah tangga, tak akan lepas dari rasa benci dan suka di manapun kita hidup dan tinggal. Sudah menjadi fitrah manusia untuk dicintai dan dibenci, mencintai dan membenci.

Baca Juga: Film Robot Real Steel Akan Dikembangkan dalam Versi Serial, Shawn Levy Sebagai Produser Eksekutif

Namun yang harus diingat adalah, sebenci apapun kita terhadap sesuatu atau seseorang jangan sampai melebihi batas.

Halaman:

Editor: Edyna Ratna Nurmaya

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X