Turning Red, Film Terbaru Pixar Tidak Tayang di Bioskop, Namun Bisa Nonton di Sini

- Sabtu, 8 Januari 2022 | 12:19 WIB
Film Turning Red tidak akan tayang di bioskop. (foto: Disney+)
Film Turning Red tidak akan tayang di bioskop. (foto: Disney+)

suaramerdeka.com – Disney mengumumkan, film terbaru dari Pixar, Turning Red.

Film Turning Red tidak akan tayang di bioskop  dan memulai debutnya secara eksklusif di Disney Plus pada 11 Maret dan gratis bagi para pelanggan.

Film Turning Red yang ramah keluarga ini mengikuti ‘Soul’ dan ‘Luca’ sebagai rilisan Pixar yang langsung masuk ke platform streaming selama pandemi Covid-19.

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta 8 Januari: Penasaran, Andin Cari Fakta yang Disembunyikan Irvan

Sedangkan spin-off dari ‘Toy Story’, ‘Lightyear,’ yang dibintangi Chris Evans masih dijadwalkan rilis di bioskop pada 17 Juni.

“Pelanggan Disney Plus di seluruh dunia dengan antusias menyambut ‘Soul’ pemenang Academy Award dari Pixar dan ‘Luca’ yang mendapat pujian kritis ketika tampil perdana secara eksklusif di layanan tersebut,” kata Kareem Daniel, Ketua Distribusi Media dan Hiburan Disney.

“Kami berharap dapat membawakan mereka film fitur luar biasa dari Pixar berikutnya, ‘Turning Red,’ lanjut Kareem.

Baca Juga: Sinopsis Layangan Putus Episode 8B: Akankah Kinan Penjarakan Aris dan Lydia?

‘Mengingat pemulihan box office yang tertunda, terutama untuk film keluarga, fleksibilitas tetap menjadi inti dari keputusan distribusi kami, karena kami memprioritaskan pengiriman konten The Walt Disney Company yang tak tertandingi kepada penonton di seluruh dunia,” tuturnya.

Film ‘Turning Red’ menceritakan Mei Lee (disuarakan oleh Rosalie Chiang), seorang anak 13 tahun yang percaya diri namun norak yang berubah menjadi panda merah raksasa ketika ia terlalu bersemangat, dimana remaja seusianya sangat mudah dalam bereaksi.

Pemeran suara lainnya yaitu, Sandra Oh, Maitreyi Ramakrishnan, Ava Morse, Hyein Park, Orion Lee, Wang Ching Ho, Tristan Allerick Chen dan Addie Chandler.

Baca Juga: Ini Profil Singkat 10 Pemeran Serial Layangan Putus yang Tengah Viral

Billie Eilish dan Finneas O’Connell menulis lagu asli untuk film tersebut, yang akan dibawakan oleh band fiksi 4*Town.

O’Connell, Jordan Fisher, Josh Levi, Topher Ngo dan Grayson Villenueva kan menjadi anggota band tersebut.

Editor: Nugroho Wahyu Utomo

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X