Dua Anggota ENHYPEN Menangis Mengenang Keluarga, Begini Ungkapan Mereka

- Minggu, 21 November 2021 | 06:26 WIB
anggota ENHYPEN yaitu Ni-Ki dan Jake menangis di konser tatap muka pertama mereka. (foto: Koreaboo)
anggota ENHYPEN yaitu Ni-Ki dan Jake menangis di konser tatap muka pertama mereka. (foto: Koreaboo)

suaramerdeka.com - Dua anggota ENHYPEN menangis mengenang keluarga mereka di sela konser tatap muka pertama EN-CONNNECT: COMPANION, sabtu, 20 November 2021.

Dua anggota ENHYPEN yang menangis itu adalah Ni-Ki dan Jake, terutama menangisi sosok almarhum nenek mereka yang mendukung ENHYPEN.

Awalnya Jake mengucapkan terima kasih kepada keluarga dan neneknya yang mendukung ENHYPEN, tiba-tiba Jake menitikkan air matanya.

Baca Juga: Begini Aksi Tidak Lazim Musisi Rock Manca dan Indonesia di Atas Panggung

"Terima kasih banyak, ENGENEs… dan untuk nenekku yang menjagaku di surga, aku merindukanmu… dan terima kasih," kata Jake.

Para anggota ENHYPEN kemudian saling memeluk erat-erat, begitu pula ENGENEs yang hadir di konser itu turut tertular emosinya dengan menitikkan air mata.

Sementara Ni-Ki, salah anggota yang tinggal jauh dari keluarga di Jepang juga tak ketinggalan mengungkapkan kerinduan pada keluarga.

Baca Juga: Sting Akan Merilis The Bridge, Begini Pembahasannya

"Ada hari-hari dimana saya sangat merindukan keluarga saya tetapi karena keadaan sekarang, saya tidak dapat melihat mereka. Saya mencoba menyembunyikannya dari para anggota tetapi berdiri di depan ENGENE, saya menyadari betapa saya sangat merindukan keluarga saya," kata Ni-Ki, seperti yang dikutip dari Koreaboo.

Tak lama kemudian Ni-Ki juga turut menangis dan dia dipeluk Sunghoon.



Editor: Nugroho Wahyu Utomo

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Kabar Duka, Musisi Nomo Koeswoyo Meninggal Dunia

Kamis, 16 Maret 2023 | 02:11 WIB
X